Penjelasan 4 Karakter Emosi Baru di Film Inside Out 2

Penjelasan 4 Karakter Emosi Baru di Film Inside Out 2

Anxiety salah satu karakter emosi baru di Inside Out 2-Pixar-Tangkapan layar kanal YouTube Pixar

Radar Jabar – Inside Out 2 merupakan film animasi produksi Pixar yang berstatus sekuel dari film pertamanya, Inside Out, tayang tahun 2015 lalu. Film animasi arahan Kelsey Mann ini dijadwalkan rilis tahun ini tepatnya pada 14 Juni 2024.

 

Sebelumnya di film pertama, Riley kecil sang tokoh utama dikisahkan memiliki lima emosi dalam dirinya. Ada Joy (Kegembiraan), Sadness (Kesedihan), Disgust (Jijik), Fear (Ketakutan), serta Anger (Kemarahan).

 

Kini Riley sudah memasuki remaja yakni 13 tahun di Inside Out 2. Di rentang usia menuju masa pubertas itulah Riley remaja mengalami perasaan emosi baru, dan munculah empat karakter emosi baru dalam dirinya.

 

Melansir dari Screen Rant, ada empat emosi baru akan tampil dalam sekuel Inside Out itu mencakup Anxiety (Kecemasan), Envy (Iri), Ennui (Perasaan Bosan), dan Embarrassement (Malu). Berikut penjelasan tentang keempat karakter emosi baru Inside Out 2 tersebut.

 

BACA JUGA:6 Rekomendasi Film Bioskop Indonesia yang Tayang Saat Bulan Ramadhan Nanti

 

1. Anxiety

Anxiety adalah emosi berwarna jingga dengan mata liar dan berambut liar dan akan menjadi antagonis di Inside Out 2. Kecemasan menjadi karakter baru pertama yang cocok setelah masa pubertas dimulai mengingat tahap remaja ini umumnya penuh dengan ketidaktahuan.

 

Selain itu, khawatir akan hasil dari masa pubertas merupakan hal penting dalam perkembangan menjadi dewasa.

Sumber: