Masyarakat Kabupaten Bogor Antusias Sambut Pilkada 2024, Rudy-Jaro Unggul di Survei LS-Vinus
Hasil survei terbaru yang dirilis oleh Lembaga Studi Visi Nusantara (LS-Vinus).--Ilham/Radar Jabar
RADAR JABAR — Hasil survei terbaru yang dirilis oleh Lembaga Studi Visi Nusantara (LS-Vinus) menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat Kabupaten Bogor terhadap Pilkada 2024. Dalam hasil survei ini, pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Rudy Susmanto dan Jaro Ade masih unggul.
Menurut Yusfitriadi, pendiri LS-Vinus, survei ini memotret berbagai aspek partisipasi, preferensi, dan alasan pemilih dalam menentukan pilihan mereka. Survei yang melibatkan 3.200 responden ini memberikan gambaran menarik tentang dinamika politik di Kabupaten Bogor.
"Tingkat partisipasi masyarakat sangat menggembirakan, dengan 98,97% responden menyatakan akan hadir ke TPS," ungkap Yusfitriadi di Sekretariat Nasional LS-Vinus, Cibinong pada Rabu (20/11/2024).
Pasangan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi (Jaro Ade) berhasil memimpin perolehan elektabilitas dengan angka mencolok, yaitu 69,56%. Popularitas dan rekam jejak bersih dari isu korupsi menjadi alasan utama masyarakat memilih pasangan ini.
BACA JUGA:Wamenhub RI Suntana Tawarkan 3 Strategi Komprehensif Atasi Kemacetan Puncak Bogor
BACA JUGA:Angin Kencang dan Tanah Longsor Terjang Dramaga Bogor, Beberapa Rumah Ambruk
Selain itu, survei ini juga mencatat bahwa 44,78% masyarakat berharap program prioritas terkait stabilitas harga bahan pokok diusung oleh pasangan calon. Penekanan terhadap penyediaan lapangan kerja (15,22%) dan pemberantasan korupsi (5,03%) juga menjadi fokus utama.
Lebih lanjut, sebanyak 68% responden menyatakan tidak akan mengubah pilihan mereka menjelang pemungutan suara, menunjukkan konsistensi yang cukup tinggi di kalangan pemilih.
"Nah ini sudah berjalan kampanye bahkan sudah di akhir masa kampanye tinggal beberapa hari lagi nanti kita ada di masa tenang," tambah Yusfitriadi," jelas Yusfitriadi.
"Baliho - baliho atau hal hal lain yang berkaitan dengan popularitas menjadi poin penting untuk meningkatkan elektabilitas di masyarakat," tambahnya.
BACA JUGA:Komunitas Seniman dan Budayawan Dukung Pasangan ASIH Terbangkan Jawa Barat
BACA JUGA:Komunitas Loverbird dan Vespa Antique Club Bandung Raya Nyatakan Dukung ASIH
LS-Vinus juga mengungkapkan bahwa komunikasi efektif dan personalitas kandidat menjadi faktor penting dalam menentukan pilihan.
Sumber: