Sidang Senat Terbuka: Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Unjani Tahun Akademik 2024/2025
Sidang Senat Terbuka Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Unjani Tahun 22024/2025--(Sumber Gambar: Istimewa)
RADAR JABAR– Dalam Rangka Pengukuhan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2024/2025, Universitas Jenderal Achmad Yani Laksanakan Kegiatan Sidang Senat Terbuka. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 19 September 2024 di Gedung Auditorium dan dipimpin oleh Ketua Senat, Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D. Selain di Auditorium, peserta juga terbagi di beberapa tempat diantaranya Gedung Serba Guna, Aula FISIP, dan Aula Fakultas Farmasi.
Dalam laporannya, Wakil Rektor I Bidang Akademik, Prof. Dr. Agus Subagyo, S.I.P., M.Si., menyampaikan bahwa total seluruh mahasiswa baru Universitas Jenderal Achmad Yani 2024/2025 berjumlah 6.900 yang terdiri dari 806 mahasiswa Fakultas Teknik, 459 mahasiswa Fakultas Sains dan Informatika, 707 mahasiswa Fakultas Farmasi, 366 mahasiswa Fakultas Kedokteran, 819 mahasiswa Fakultas Eknomi dan Bisnis, 1.031 mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, 310 mahasiswa Fakultas Psikologi, 712 mahasiswa Fakultas Teknologi Manufaktur, 184 mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi, dan 1.511 mahasiswa Fakultas Ilmu dan Teknologi Kesehatan.
Pernyataan resmi pengukuhan mahasiswa baru disampaikan oleh Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani yang kemudian dilanjutkan dengan penyematan jas almamater, pemberian kartu mahasiswa dan kartu akses kepada 10 perwakilan mahasiswa baru dilanjutkan dengan pengucapan janji mahasiswa baru.
Pada sambutannya Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani berharap mahasiswa baru dapat mengukir prestasi baik prestasi akademis maupun prestasi non akademis dengan mengikuti kompetisi nasional ataupun internasional selama berkuliah di Universitas Jenderal Achmad Yani.
BACA JUGA:Unjani Cimahi Kukuhkan Empat Guru Besar, Prestasi Baru dalam Satu Dekade
BACA JUGA:Unjani jadi Tuan Rumah Konvensi Nasional XIV AIHII
Beliaupun menyampaikan bahwa jika ada mahasiswa yang mendapatkan perlakuan tidak senonoh wajib melapor karena kampus ini tidak mentolerir kasus perundungan dan kekerasan seksual.
Kemudian sambutan Ketua Pengurus Yayasan Kartika Eka Paksi (YKEP) Letjen TNI (Purn) Dr. Tatang Sulaiman, S.Sos, M.Si., yang menyatakan, mahasiswa baru harus memiliki karakter yang disiplin, loyal, dan sentun serta memiliki tugas untuk belajar dengan sungguh-sungguh, tekun, rajin dan penuh semangat.
Beliau juga berharap, mahasiswa baru dapat menyelesaikan masa perkuliahannya kurang dari 4 tahun.
BACA JUGA:Unjani dan PT BSM Berkolaborasi Sediakan Filter-Absolut dan Perlengkapan IPAL di CV Linda Jaya
Sumber: