Kontingen Indonesia Juara Umum ASEAN University Games (AUG) ke-21 Tahun 2024

Kontingen Indonesia Juara Umum ASEAN University Games (AUG) ke-21 Tahun 2024

Kontingen Indonesia Juara Umum ASEAN University Games (AUG) ke-21 Tahun 2024--(Sumber Gambar : Antara)

RADAR JABAR - Kontingen Indonesia berhasil mencapai prestasi gemilang dengan menjadi juara umum dalam ASEAN University Games (AUG) ke-21 tahun 2024. Acara ini diselenggarakan di Universitas Negeri Malang (UM) dan berakhir pada Sabtu, 6 Juli 2024. Dalam ajang bergengsi ini, Indonesia mengoleksi total 126 medali emas, 97 medali perak, dan 71 medali perunggu.

Ketua Kontingen Mahasiswa Indonesia, Del Asri, menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian luar biasa ini. Selain berhasil mencapai target sebagai juara umum, para atlet Indonesia juga mencatatkan rekor baru dalam sejarah kompetisi ini.

“Alhamdulillah. Sebagai Ketua Kontingen, saya berterima kasih atas kerja keras atlet, pelatih, dan semua pihak yang terlibat. Terutama Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Belmawa Dikti), Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora),” kata Del Asri.

 

BACA JUGA: Bangga ! Bank Mandiri Salurkan Bonus Atlet dan Pelatih ASEAN Para Games 2023

 

Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), Suharti, juga memberikan apresiasi tinggi kepada Kontingen Mahasiswa Indonesia. Menurutnya, prestasi ini sangat membanggakan dan menunjukkan keunggulan Indonesia dalam kompetisi olahraga antarperguruan tinggi se-Asia Tenggara ini.

“Selain perolehan medali, yang paling penting adalah kerja sama antarnegara yang terjalin dengan baik. Kami dapat mengabarkan ke seluruh Indonesia dan dunia bahwa AUG 2024 telah dilaksanakan dengan sukses. Selain medali, kami juga berhasil menjalin kerja sama antara atlet dan akademisi dari seluruh negara ASEAN,” ucap Suharti.

Presiden ASEAN University Sport Council (AUSC), Prof. Mohd Ruslim Mohammed, turut memuji penyelenggaraan AUG 2024 di Indonesia. Menurutnya, Indonesia telah menetapkan standar baru bagi negara-negara yang akan menjadi tuan rumah di masa depan.

 

BACA JUGA:Ikut Berpartisipasi, 8 Bandros Ramaikan Arak-arakan Kontingen Indonesia usai Berjuang di SEA Games 2023

 

“Kata pertama yang ingin saya katakan adalah luar biasa. Biasanya, satu universitas menjadi venue seluruh cabang olahraga dalam penyelenggaraan AUG, namun di Indonesia, sembilan universitas di dua kota, yaitu Surabaya dan Malang, terlibat,” ujar Prof. Ruslim.

Selain itu, kompetisi kali ini mencatat sejarah baru dengan partisipasi penuh dari 11 negara dalam setiap cabang olahraga yang dipertandingkan. Ini menunjukkan peningkatan keterlibatan atlet, pelatih, dan ofisial dibandingkan dengan kompetisi sebelumnya, di mana biasanya hanya beberapa delegasi yang mengikuti setiap cabang olahraga.

Sumber: branda antara