5 Fakta Menarik dari Game ‘Rahasia Bangkitnya Nusantara’, Buatan Siswi Kelas 6 SD di Bandar Lampung

5 Fakta Menarik dari Game ‘Rahasia Bangkitnya Nusantara’, Buatan Siswi Kelas 6 SD di Bandar Lampung

Game ‘Rahasia Bangkitnya Nusantara’-Kilat.com-Tangkapan layar via Kilat.com

 

  1. Game Kelima Fitria di Android PlayStore

Rahasia Bangkitnya Nusantara tergolong sebagai game kelima Fitria Khasanah yang sudah hadir ke platform PlayStore perangkat Android. Hal ini mengingat sebelumnya, ada empat game buatannya lebih dahulu masuk PlayStore.

 

Keempat game tersebut ialah pertama ‘Lampung Berjaya’, ‘Dasyatnya Pancasila’, ‘Lorong Toleransi’, serta ‘Petualangan Mencari Tuhan’. Di samping itu, Fitria juga sudah menghasilkan puluhan game online lainnya yang bisa diakses melalui aplikasi roblox.

 

Siswi berbakat tersebut dikenal akan kreativitasnya dalam menelurkan berbagai game untuk menambah pengetahuan gamers. Dia pun menampilkan lagi pengalaman bermain yang seru sekaligus mengedukasi pada Rahasia Bangkitnya Nusantara.

 

  1. Rahasia Bangkitnya Nusantara Fusion Antara Unsur Petualangan dan Edukatif

Daya tarik yang terdapat di sebuah game, khususnya game mobile (offline maupun online), ialah berbagai unsur atau gameplay dicampur dalam satu judul. Faktor X ini pun bisa dirasakan di game Rahasia Bangkitnya Nusantara.

 

Game terbaru Fitria Khasanah itu menampilkan perpaduan unsur petualangan dengan pendekatan edukatif yang kaya akan nilai-nilai sejarah serta budaya nusantara. Jelas hal tersebut bisa jadi opsi menarik bagi gamer pencinta genre adventure tapi tetap edukatif.

 

  1. Rahasia Bangkitnya Nusantara Dibuat Spesial

Fitria menyebut ‘Rahasia Bangkitnya Nusantara’ dibuat spesial karena adanya antusiasme banyak masyarakat yang peduli dan belajar seputar kearifan lokal Nusantara. Ada pula alasan lain di balik penciptaan game-nya, yaitu rasa prihatin pada sisi lain masyarakat yang kini lebih mengidolakan ideologi impor atau ajaran transnasional macam budaya arabisasi.

Sumber: