Vivo iQOO 11S Punya Spesifikasi Keren dengan Baterai 200W, Simak Keunggulannya
Vivo iQOO 11S Punya Spesifikasi Keren dengan Baterai 200W, Simak Keunggulannya-Youtube/tech aariz-
RADAR JABAR - Berita terbaru datang dari smartphone Vivo iQOO 11S yang saat ini sedang siap rilis dalam waktu dekat.
Merek sub-brand dari vivo ini telah mengumumkan bahwa seri iQOO 11 akan segera memiliki anggota baru, yaitu iQOO 11S.
Menurut laporan GSMArena pada Kamis (22/6/2023), perbedaan utama antara iQOO 11S dan iQOO 11 Pro terletak pada penggunaan chipset yang berbeda.
iQOO 11S akan menggunakan chipset Dimensity 9300 yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja secara signifikan.
Selain itu, informasi terbaru dari sertifikasi 3C (China Compulsory Certification) menegaskan bahwa metode pengisian daya pada iQOO 11S tidak akan mengalami perubahan.
BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi Vivo X90, Bakal Rilis di Indonesia Kapan? Punya Kamera Unik Serta Baterai Badak!
Namun untuk ukuran bodi, vivo series ini mempunyai ukuran panjang lebih pendek dibandingkan series iQoo 11 pro yang telah rilis lebih dulu.
Bocoran Spesifikasi Vivo iQOO 11S
Vivo iQOO 11S telah mendapatkan sertifikasi untuk pengisian daya baterai 200W, yang merupakan salah satu keunggulan dari merek iQOO saat ini.
Ini berarti pengguna iQOO 11S akan tetap dapat menikmati pengisian daya yang cepat dan efisien.
Ponsel baru ini, dengan nomor model V2304A, juga akan dilengkapi dengan pengisi daya vivo V200100A0L0-CN yang mampu menghasilkan output maksimal 20V/10A.
Pengisi daya ini juga telah disertakan dalam kotak iQOO 11 Pro. Dengan dukungan USB-PD (Power Delivery). Pengguna juga dapat mengharapkan pengisian daya yang cepat, meskipun kemungkinan tidak mencapai kecepatan maksimal 200W.
Sebelumnya, informasi bocoran mengenai iQOO 11S menunjukkan bahwa ponsel tersebut akan hadir dalam varian warna Mint Green dengan bagian belakang yang dilapisi kulit sintetis.
Pilihan warna ini juga telah tersedia untuk iQOO 11 dan iQOO 11 Pro sebelumnya. Tersedia juga warna putuh (legend) dan biru cobalt (alpha) yang telah rilis lebih dulu di India.
Namun, untuk mengetahui perbedaan atau kejutan lain yang disiapkan oleh vivo, kita perlu menunggu pengumuman resmi dari perusahaan.
Sumber: