Catatan Pengantar Konferwil XVII GP Ansor Jawa Barat

Catatan Pengantar Konferwil XVII GP Ansor Jawa Barat

Ihsanudin, M.Si (Wakil Ketua Ansor Jawa Barat dan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat)--

 

Distribusi Kader Sesuai Potensinya

 

Mendistribusikan kader-kader sesuai skill, pengetahuan dan potensinya juga sangat penting untuk memastikan keberlanjutan dan keseimbangan organisasi. Dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, swasta, dan masyarakat, sangat diperlukan untuk mendukung program kaderisasi. 

 

Kami yakin bahwa dengan akses sumber daya yang memadai, GP Ansor dapat menjalankan program-programnya dengan lebih efektif dan mencapai hasil yang maksimal. Dalam menghadapi persaingan bebas liberalisasi ekonomi yang mengancam solidaritas kebangsaan, kaderisasi menjadi jalan vital dalam membentuk pemimpin masa depan yang kukuh dalam nilai dan prinsip.

 

Harapan dan Dukungan untuk Konferwil XVII

 

Konferensi Wilayah XVII ini diharapkan menjadi ajang untuk bertukar pikiran, memperkuat jaringan, dan menemukan solusi bersama atas berbagai tantangan yang dihadapi. Keterlibatan aktif dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, sangat diperlukan untuk kesuksesan acara ini. 

 

Keberhasilan GP Ansor dalam mencetak kader-kader berkualitas akan berdampak positif tidak hanya bagi organisasi, tetapi juga bagi masyarakat secara luas. Kami berharap acara ini dapat melahirkan pemimpin-pemimpin muda yang siap berkontribusi bagi bangsa dan negara. Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, kami yakin bahwa GP Ansor Jawa Barat akan terus berkembang dan memberikan kontribusi yang berarti bagi bangsa dan negara.***

Sumber: