Bocoran Spek iQOO 12 Series : Layar 144Hz 2K Hingga Snapdragon 8 Gen 3, Calon HP Gaming Esports Terbaik?

Bocoran Spek iQOO 12 Series : Layar 144Hz 2K Hingga Snapdragon 8 Gen 3, Calon HP Gaming Esports Terbaik?

Bocoran Spek iQOO 12 Series : Layar 144Hz 2K Hingga Snapdragon 8 Gen 3, Calon HP Gaming Esports Terbaik?-Ilustrasi Bocoran Spek iQOO 12 Series-Tangkapan Layar via Gizmochina

Radar Jabar - Bocoran spesifikasi iQOO 12 Series menunjukkan bahwa seri ponsel tersebut bisa menjadi HP gaming esports terbaik saat ini. Jajaran iQOO 12 sepertinya akan memanjakan para gamer hingga atlet esports dengan keunggulan di beberapa aspek.

 

Game dan esports (olahraga elektronik) adalah dua hal yang memang sangat berkaitan. Mengapa demikian? Karena esports merupakan olahraga dengan game, bisa mobile atau pun PC, sebagai wadahnya.

 

Saat ini olahraga elektronik sudah sangat populer dan berkembang ke berbagai negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Perkembangan olahraga baru ini terlihat dari menjamurnya kompetisi, game, sampai bakat-bakatnya seperti pemain serta pelatih.

 

Dalam olahraga esports jelas perangkat elektronik contohnya smartphone berkualitas sangatlah penting. Semakin tinggi kualitas ponsel pintar pasti akan semakin pula menunjang performa pemain.

 

BACA JUGA:Emang Boleh Sehebat Ini iQOO Z7 Pro 5G? HP Gaming Performa Dahsyat Tapi Awet Baterai! Berikut Spesifikasinya

 

Dari pabrikan iQOO, sepertinya sedang menyiapkan HP baru yang bakal sangat sempurna bagi atlet esports mau pun gamer biasa. Itu adalah iQOO 12 Series yang disebut sebagai salah satu bagian "strategi perluasan" produk dari Vivo, bersama Vivo X100 Series, Vivo X Fold 3, dannsistem baru Origin OS 4.

 

Wakil Presiden Vivo, Jia Jingdong, sebelumnya menyatakan Vivo X100 Series dan iQOO 12 Series akan dirilis setelah Asian Games 2022. Alhasil, seri iQOO 12 kemungkinan meluncur sekitar akhir Oktober 2023 atau pekan pertama November 2023.

 

Sumber: