Menu Diet Bayam yang Lagi Viral, Sukses Turun Berat Badan Hanya dalam Waktu Seminggu

Menu Diet Bayam yang Lagi Viral, Sukses Turun Berat Badan Hanya dalam Waktu Seminggu

Ilustrasi tanaman bayam yang bisa digunakan untuk menu diet.-pixabay-

Berbagai metode diet yang berkembanng saat ini sudah banyak membuat orang bosan. Karena semuanya menjanjikan bisa turun dengan cepat, namun caranya cukup menyiksa. Namun kini ada metode baru diet menggunakan menu bayam yang lagi viral, yakni cara menurunkan berat badan dengan mudah tanpa siksaan.

Siapa sangka, jika Bayam ternyata bisa untuk menurunkan berat badan secara alami, tanpa obat-obatan yang membahayakan.

Padahal selama ini, bayam hanya dianggap sebagai sayuran pelengkap hidangan yang menyehatkan.

Melansir dari sajiansedap.grid.id, metode diet menggunkan menu bayam kini banyak dicoba, dan sudah banyak juga yang membuktikan berhasil turun berat badan dalam waktu yang relatif singkat yakni hanya seminggu.

Aturan cara berdiet menggunakan menu bayam adalah dengan mencantumkan bayam sebagai menu yang harus ada setiap hari.

Tidak ada aturan khusus kapan harus mengonsumsi bayam, hanya diwajibkan ada menu bayam setiap hari.

Bayam bisa diolah dengan berbagai cara sesuai dengan selera, yakni bisa dikukus sebagai lalap , direbus menjadi pecel atau lotek, atau dibuat sayur bening, tumis atau ditambahkan ke dalam salad.

Yang dilarang adalah memasak bayam dengan cara digoreng, karena minyak akan menghambat penyerapan bayam.

"Bayam menempati urutan teratas daftar sayuran hijau terbaik untuk menurunkan berat badan karena beberapa alasan," ujar Jenny Champion, MS, RD, CPT seperti dikutip Eat This.

Bayam dapat dijadikan makanan efektif untuk menurunkan berat badan karena termasuk makanan rendah kalori.

Dalam 3,5 ons bayam mentah hanya mengandung 23 kalori.

"Memotong kalori adalah metode kuno dalam menurunkan berat badan dan masih efektif sampai sekarang," tambahnya.

Bayam juga memiliki kandungan karbohidrat yang rendah. Dalam 3,5 ons bayam hanya mengandung 3,6 gram karbohidrat.

Karenanya sayuran hijau satu ini sangat baik dikonsumsi oleh orang yang sedang menjalani diet rendah karbohidrat.

Sumber: