Undang Semua Parpol, PKS Kabupaten Bandung Gelar Halal Bi Halal di Soreang

Undang Semua Parpol, PKS Kabupaten Bandung Gelar Halal Bi Halal di Soreang --
RADAR JABAR - Pasca lebaran Idul fitri 2025, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bandung menggelar Halal bi Halal yang dilaksanakan di Soreang, Sabtu 19 April 2025.
Acara rutin ini pun dirangkai bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PKS yang ke 23.
Selain dihadiri para anggota, pengurus PKS dan tokoh-tokoh masyarakat, tampak hadir perwakilan partai-partai politik yang ada di Kabupaten Bandung baik itu parpol yang ada perwakilannya di parlemen maupun parpol non parlemen.
Dalam sambutan, ketua DPD PKS Kabupaten Bandung Gun Gun Gunawan menyampaikan salam silaturahim kepada hadirin baik yang hadir di lokasi acara maupun yang menyaksikan secara daring.
"Saya mewakili jajaran pengurus PKS Kabupaten Bandung menghaturkan Taqabalallahu minna wa minkum, minal aidin wal faizin, mohon dimaafkan segala khilaf dan kesalahan kami." Ucap Kang Gun Gun sapaan akrabnya Gun Gun Gunawan.
BACA JUGA:Presiden PKS Ahmad Syaikhu Apresiasi Kebijakan PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah
BACA JUGA:PKS Jabar Gelar Konsolidasi Pemenangan ASIH di Pilgub Jabar 2024
Di momen halal bi halal dan milad PKS ini, pihaknya pun ingin menegaskan komitmen untuk berkolaborasi membangun masyarakat dan mendukung program pemerintah yang mensejahterakan rakyat, juga tetap mengkritisi kebijakan-kebijakan yang bisa merugikan masyarakat banyak.
"Semoga di usia ke 23 tahun ini PKS semakin dewasa dalam berpolitik, dan mampu memberikan manfaat yang besar bagi bangsa dan negara yang kita cintai ini," imbuh Gun Gun penuh harap dan optimisme.
Selain para anggota Fraksi PKS DPRD Kab Bandung, tampak hadir pula Kang Aher Anggota DPR RI Fraksi PKS.
Selain itu, turut hadir pejabat Kesbangpol yang mewakili Bupati Bandung, Dadang Supriatna yang berhalangan hadir.* (ysp).
Sumber: