Kemnaker Beri Pesan Ini Pada Ribuan Buruh PT Sritex Korban PHK

Penyebab Sritex Pailit-Ist-
SUKABUMI EKSPRES - Menanggapi kabar pemutusan hubungan kerja (PHK) massal di PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli menyatakan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah menyiapkan berbagai strategi untuk mengantisipasi dampaknya.
Ia menjelaskan bahwa isu ini telah menjadi perhatian Kemnaker sejak PT Sritex dinyatakan pailit pada Oktober 2024.
Selain itu, Yassierli menambahkan bahwa pemerintah terus menjalin komunikasi intensif dengan manajemen perusahaan, kurator, serikat pekerja/serikat buruh, serta dinas ketenagakerjaan di tingkat provinsi dan kabupaten/kota guna memastikan hak-hak pekerja tetap terjamin dan memitigasi potensi PHK.
"Sejak awal Kemnaker selalu mengupayakan dan berharap pekerja/buruh tetap bekerja, namun jika PHK terjadi maka Kemnaker akan memastikan bahwa para pekerja/buruh mendapatkan upahnya, hak pesangon, dan hak atas manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan," ujar Menaker Yassierli kepada Disway, pada Jumat 28 Februari 2025.
BACA JUGA:Puan Maharani Minta Pemerintah Prioritaskan Perlindungan Karyawan Sritex dari Risiko PHK Massal
BACA JUGA:Penyebab Sritex Pailit, Sempat Jadi Pabrik Tekstil Terbesar di Asia Tenggara
Terkait PT Sritex, Yassierli menyampaikan bahwa Kemnaker telah berkoordinasi dengan Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Provinsi Jawa Tengah serta pemerintah kabupaten/kota di wilayah Solo dan sekitarnya. Koordinasi ini bertujuan untuk memetakan berbagai peluang kerja di perusahaan-perusahaan yang berada di kawasan tersebut.
"Berdasarkan data terakhir, kami mendapatkan informasi bahwa ada peluang 10.666 lowongan pekerjaan di wilayah Solo dan sekitarnya dari industri garmen, plastik, sepatu, retail, makanan dan minuman, batik, dan industri jasa. Lowongan kerja ini dapat menjadi alternatif bagi semua pencari kerja termasuk karyawan yang ter-PHK," ucap Menaker Yassierli.
Selain itu, Menaker Yassierli mengungkapkan bahwa pendataan lowongan kerja di seluruh Indonesia merupakan bagian dari program kerja Kemnaker. Selain itu, Kemnaker juga menyelenggarakan berbagai pelatihan kewirausahaan melalui Balai Pelatihan Vokasi yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
"Kita semua harus optimis, bahwa negara selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dalam memberikan jaminan sosial para pekerja, akses pelatihan kerja, akses lowongan kerja serta menciptakan Hubungan Industrial yang kondusif untuk mewujudkan Bangsa Indonesia semakin maju," tutup Menaker Yassierli.
Sebelumnya, PT Sritex dilaporkan telah memberhentikan ribuan karyawannya pada Rabu, 26 Februari 2025. PHK massal dan penutupan pabrik ini menjadi puncak dari krisis keuangan yang telah lama dialami oleh perusahaan.
Sumber: