10 HP Terbaru Ini Akan Segera Rilis di Indonesia Akhir Tahun 2024, Buruan Nabung!
HP yang Akan Segera Rilis di Indonesia Akhir Tahun 2024-RJ-
RADAR JABAR – Berbagai smartphone dengan fitur canggih terbaru telah kami kumpulkan untuk Anda dalam 10 rekomendasi HP terbaru yang akan segera rilis di Indonesia.
Di era perkembangan pesat teknologi smartphone, berbagai merek terus berlomba-lomba untuk memperkenalkan produk terbaru mereka guna menarik minat konsumen.
Indonesia, sebagai pasar yang besar dan dinamis, sering menjadi tujuan utama peluncuran produk-produk ini. Dalam konten ini, kami akan mengulas beberapa bocoran ponsel dan tablet yang akan segera hadir di Indonesia, sesuai dengan sertifikasi terkini.
Tanpa berlama-lama lagi, mari kita simak pembahasan inti mengenai smartphone yang akan menghiasi pasar Indonesia dalam waktu dekat.
10 HP Terbaru Segera Rilis di Indonesia
Berikut adalah daftar 10 HP yang akan rilis di Indonesia dan bisa menjadi pilihan terbaikmu nanti.
1. Infinix Zero 40 Series
Seri Infinix Zero 40 kembali memukau pasar smartphone dengan desain yang menyerupai Huawei, terutama dengan penempatan kamera besar di tengah bodi ponsel. Seri ini menawarkan dua varian, yaitu Zero 40 4G dan Zero 40 5G, masing-masing dilengkapi dengan spesifikasi yang mengesankan untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern.
BACA JUGA:7 Game Terbesar yang Akan Rilis pada Agustus 2024, Ada Dua Judul Star Wars
Zero 40 menampilkan layar AMOLED Curve yang menakjubkan dengan refresh rate 144 Hz dan ukuran 6,78 inci, yang ideal untuk pengalaman visual yang imersif. Dari segi fotografi, kedua model ini dilengkapi dengan kamera utama 108 megapiksel, sementara untuk penggemar selfie, tersedia kamera depan 50 megapiksel.
Dari sisi performa, Zero 40 4G ditenagai oleh chipset Helio G1, sementara versi 5G mengusung chipset yang lebih canggih, Dimensity 8200. Zero 40 4G hadir dalam dua konfigurasi memori 12 GB RAM dengan 512 GB penyimpanan dan 8 GB RAM dengan 256 GB penyimpanan.
Sementara itu, Zero 40 5G hanya tersedia dalam satu konfigurasi, yaitu 12 GB RAM dan 512 GB penyimpanan. Kedua model ini diperkuat dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang mendukung pengisian cepat 45 watt. Kedua ponsel ini akan segera dirilis di pasar global dan Indonesia.
2. Itel S24
Itel S24 hadir dengan layar IPS LCD berukuran 6,6 inci yang mendukung refresh rate 90 Hz. Di bagian dalam, Itel S24 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G91 Ultra yang andal dalam menghadirkan performa tangguh.
Untuk mendukung kebutuhan penyimpanan pengguna, Itel S24 tersedia dalam pilihan memori internal 128 GB atau 256 GB, dipadukan dengan RAM 4 GB atau 8 GB. Di bagian belakang, terdapat dual kamera dengan resolusi utama 108 megapiksel yang diikuti oleh kamera 2 megapiksel.
Sementara itu, di sisi depan terdapat kamera 8 megapiksel untuk mengabadikan selfie dan melakukan video call. Ponsel ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang mendukung fitur pengisian cepat 18 watt.
3. Tecno Camon 30 Premiere 5G
Tecno Camon 30 Premiere 5G menampilkan layar LTPO AMOLED seluas 6,77 inci dengan refresh rate 120 Hz. Ponsel ini ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 8200 Ultimate dan dilengkapi dengan memori internal 512 GB serta RAM sebesar 12 GB.
Sumber: