Tabrakan Beruntun di Exit Tol Soroja Soreang, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa
Tangkapan layar kecelakaan beruntun di exit tol Soroja, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Juni 2024, sekitar pukul 17.50 WIB.--Sumber gambar: Yusup / Radar Jabar
RADAR JABAR - Kejadian tabrakan melibatkan empat kendaraan terjadi di Jalan Raya Exit Tol Soroja, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Insiden kecelakaan lalulintas tersebut, terjadi pada Sabtu, 22 Juni 2024, sekitar pukul 17.50 WIB.
Kendaraan yang terlibata termasuk Mitsubishi Colt Diesel D-8268-EB, Toyota Avanza D-1877-ADG, Honda Mobilio D-1879-VBN, dan Toyota Avanza lainnya D-1055-YBL.
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kasatlantas Kompol Galih Apria menerangkan, kecelakaan melibatkan sejumlah mobil.
"Kecelakaan Kendaraan tersebut melibatkan empat mobil. Kini, sudah dilakukan evakuasi kendaraan," ungkap Galih dalam keterangannya.
Dijelaskan Galih, bahwa pengemudi Mitsubishi Colt Diesel kurang hati-hati saat mengemudi dari arah Jalan Tol Soroja menuju Pertigaan Al Fathu.
"Pengemudi tidak mampu mengendalikan kendaraannya dan menabrak Toyota Avanza D-1877-ADG yang berada di depannya," terangnya.
Kejadian ini, paparnya, menyebabkan rangkaian tabrakan beruntun hingga menimbulkan kerugian materil sekitar Rp.20 juta.
"Dalam kecelakaan beruntun ini, tidak ada korban jiwa," imbuhnya.* (ysp)
Sumber: