10 Rekomendasi Tablet Terbaik untuk Kerja Sehari-Hari
Rekomendasi Tablet Terbaik untuk Kerja-RJ-
Samsung juga mengklaim bahwa durasi pemakaian untuk browsing mampu bertahan 12 jam. Ditambah lagi, durasi video playback-nya dapat mencapai 13 jam. Kisaran harganya mulai dari Rp6,5 jutaan.
7. Apple iPad Mini (Generasi 6)
Jika Anda memiliki mobilitas tinggi dan butuh mencatat ide di manapun, iPad Mini bisa menjadi tablet pilihan. Produk ini memiliki bentuk yang kecil, yakni 8,3 inch.
BACA JUGA:3 Tablet dengan Desain Menawan dan Performa Memukau? Fitur Canggih dan Gahar!
Oleh karena itu, produk ini mudah dibawa ke mana-mana dan tidak makan tempat. Meskipun kecil, tablet ini sudah dibekali dengan chipset A15 Bionic yang terkenal memiliki performa yang handal.
Anda bisa melakukan berbagai kerja multimedia seperti mengedit foto dan video secara mudah. Kisaran harganya mulai dari Rp7 jutaan.
8. Huawei Matpad 11 inch 2023
Huawei Matpad 11 2023 merupakan tablet yang bisa mengakomodasi keperluan seorang multitasker dengan fitur multitasking yang dimilikinya.
Anda dapat membuka beberapa aplikasi sekaligus dalam satu layar. Di samping itu, tablet ini juga dilengkapi dengan Huawei M Pencil yang bisa digunakan untuk membuat catatan atau sketsa.
Hasil catatan pun bisa ditransfer ke dalam teks sehingga dapat tersusun secara rapi. Kisaran harganya mulai dari Rp7 jutaan.
9. Apple iPad Air 5th Gen
Beberapa jenis pekerjaan di industri kreatif kerap mengharuskan Anda untuk berada di lapangan atau mobile. Nah, iPad Air ini cocok untuk menemani Anda yang sering bekerja berpindah-pindah lokasi.
BACA JUGA:10 Rekomendasi Drawing Tablet Terbaik 2024, Cocok untuk Pekerja Kreatif
Berukuran 10,9 inch, iPad ini nyaman dibawa dan cukup ringkas untuk dimasukkan ke dalam tas. Dapur pacunya diisi oleh chipset M1 sehingga pekerjaan desain 3D, mengedit video atau foto dapat dilakukan dengan lancar.
Apple juga membuat iPad seri ini kompatibel dengan berbagai aksesori lainnya seperti Magic Keyboard dan Apple Pencil Gen 2. Dengan begitu, tak salah untuk menyebut iPad Air 5 Gen sebagai produk yang ideal bagi para pekerja. Kisaran harganya mulai dari Rp6,8 jutaan.
Sumber: