7 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Skor Antutu Tertinggi Pada Desember 2023

7 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Skor Antutu Tertinggi Pada Desember 2023

Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Skor Antutu Tertinggi-RJ-

Layarnya berukuran 6,58 inci dengan resolusi full HD plus menggunakan panel IPS LCD. Layar ini mendukung refresh rate 90 Hz Dynamic Switch. Harga smartphone ini berkisar mulai dari Rp1,4 juta hingga Rp1,6 juta, tergantung pada varian.

4. Infinix Note 30

Salah satu HP dengan skor Antutu tertinggi ini menggunakan chipset MediaTek Helio G99 dengan fabrikasi 6 nanometer, RAM 8 GB, dan media penyimpanan internal 256 GB. Dalam uji coba Antutu, HP ini mencapai skor sekitar 340.000 poin.

BACA JUGA:Barisan Perusak Harga Pasar! Ini 6 Rekomendasi Hp 1 Jutaan Rupiah Terbaik 2023 dengan Spek Paling Oke

Layar Infinix Note 30 menggunakan panel IPS berukuran 6,78 inci dengan resolusi full HD plus dan mendukung refresh rate hingga 120 Hz. Infinix Note 30 dilengkapi dengan baterai 5.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 4.25 watt.

Konfigurasi kamera utamanya terdiri dari lensa utama 64 megapiksel dan lensa depth 2 megapiksel, sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 16 megapiksel. Harga smartphone ini mulai dari Rp1,9 juta.

5. Tecno Pova 5

HP ini mengandalkan chipset unggulan MediaTek Helio G99 dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan internal 256 GB.

Skor Antutu V10 yang dihasilkan mencapai 410.000 poin. Layarnya berukuran 6,78 inci dengan panel IPS LCD 120 Hz dan rasio layar ke body sekitar 84,5%. Kamera belakangnya memiliki resolusi 50 megapiksel, sementara kamera depannya 8 megapiksel.

Kapasitas baterainya besar, mencapai 6.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 45 watt. Harga Tecno Pova 5 mulai dari Rp1,9 juta.

6. Tecno Pova 4

Smartphone ini menawarkan performa tinggi dengan chipset MediaTek Helio G99 fabrikasi 6 nanometer, RAM 8 GB, dan memori internal 128 GB. Dengan skor AnTuTu Benchmark mencapai 366.981 poin, smartphone ini sangat powerful.

BACA JUGA:4 HP dengan Skor Antutu Tinggi dengan Performa Memukau!

Layarnya menggunakan panel IPS LCD seluas 6,82 inci dengan refresh rate 90 Hz, cocok untuk kebutuhan gaming atau sekadar scrolling sosial media. Pada bagian belakang, terdapat dua kamera beresolusi 50 megapiksel, sedangkan pada bagian depan terdapat satu kamera beresolusi 8 megapiksel.

Tecno Pova 4 juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh yang mendukung teknologi fast charging 18 watt. Harga Tecno Pova 4 mulai dari Rp1,8 juta.

7. Realme Narzo 50A

HP ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G85 fabrikasi 12 nanometer, memberikan kinerja tinggi yang tercermin pada skor pengujian Antutu V10 sekitar 325.514 poin.

Layarnya menggunakan panel Mini Drop berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD plus 1600 * 720 piksel dan rasio layar ke body mencapai 88,7%. Realme Narzo 50A memiliki kemampuan fotografi yang baik dengan triple kamera belakang dan satu kamera depan tersemat dalam Pony Mini Drop.

Konfigurasi kamera belakang mencakup lensa utama 50 megapiksel, lensa depth 2 megapiksel, dan lensa makro 2 megapiksel, sementara kamera depan memiliki lensa 8 megapiksel. Harga Realme Narzo 50A mulai dari Rp1,9 juta.

Sumber: