3 Pemain Mobile Legends Terbaik di M5 World Championship Selain dari Indonesia dan Filipina

3 Pemain Mobile Legends Terbaik di M5 World Championship Selain dari Indonesia dan Filipina

3 Pemain Mobile Legends Terbaik di M5 World Championship Selain dari Indonesia dan Filipina-KidBomba pemain Tim DeusVult Salah Satu Pemain Terbaik di M5 World Championship-Liquidpedia

Radar Jabar – Indonesia dan Filipina masih menjadi dua negara paling kuat mau pun mendominasi kancah esports Mobile Legends: Bang Bang (MLBB). Kualitas pemain dan tim dari kedua negara Asia Tenggara tersebut soal MLBB profesional tidak diragukan lagi.

 

Tim-tim Indonesia dan Filipina sangat berprestasi di ajang-ajang internasional seperti M Series, MPLI, hingga MSC. Sementara para pemainnya juga selalu beregenerasi dengan baik sehingga selalu punya talenta menarik setiap musimnya.

 

Pro player Mobile Legends asal Indonesia serta Filipina bahkan tidak hanya bermain di negaranya tapi juga menyebar ke negara-negara lain. Meski begitu, ajang M5 World Championship yang sedang berlangsung menampilkan talenta terbaik di luar Indonesia dan Filipina.

 

M5 merupakan kejuaraan dunia MLBB sehingga wajar banyak tim dan pemain dari berbagai negara turut berpartisipasi. Melansir dari ONE Esports, berikut tiga pro player MLBB terbaik di M5 World Championship non-pemain Indonesia dan Filipina.

 

BACA JUGA:8 Hero Fighter Mobile Legends Terbaik Wajib Dibeli untuk Push Rank, Nomor 6 Paling Sering Di-Pick

 

1. KidBomba (EXP Laner DeusVult)

KidBomba adalah EXP Laner muda tim DeusVult yang ‘curi panggung’ di M5. Tim asal Rusia ini bukan nama asing bagi penonton setia esports MLBB, terutama dua pemain: SunsestLover dan Sawo yang sudah berpengalaman menjajal M Series sebelumnya.

 

Sementara itu KidBomba di M Series edisi kelima ini datang dan menuai atensi berkat performanya dan sikap yang sangat ‘chill’ di luar pertandingan. Ia dengan gaya bermain agresif dan percaya diri tinggi memungkinkannya menghasilkan momen comeback untuk DeusVult.

 

Remaja berusia 19 tahun itu pun sosok hangat nan ramah dengan media. Dia berasal dari Jerman negara yang kancah Mobile Legends-nya tidak diketahui seperti apa.

 

Tapi jelas kehadiran KidBomba kian menambah daya tarik turnamen internasional ini.

 

BACA JUGA:Mobile Legends: 3 Hero Counter Tigreal Terbaik yang Paling Ampuh, Ada Diggie

 

2. Rosa (Mid laner Fire Flux Esports)

Setelah mencuri perhatian di M4 lalu absen di MSC 2023 karena alasan pendidikan, Rosa kembali tampil di M5 World Championship. Dia menunjukan kualitas sebagai salah satu pro player MLBB terbaik di Eropa saat ini.

 

Pemain berpaspor Turki ini mampu menampilkan gameplay midlaner penggendong yang gak ada obat. Sangat sering dirinya menghasilkan momen krusial yang menjadi kunci Fire Flux dalam memenangkan laga di babak penyisihan grup M5

 

Rosa bahkan rajin menang teamfight walau melawan tiga hingga empat lawan sekaligus. Pool hero pengidola OhMyV33NUS itu juga luas bukan mage dan support saja.

 

Terbukti dia pernah satu kali bermain Terizla mid yang hasiilnya sukses. Kemampuannya tersebut turut membantu Fire Flux Esports menjuarai Grup B mengungguli Blacklist International.

 

BACA JUGA:Rekomendasi 10 Hero Marksman (MM) Mobile Legends Terbaik dan Kuat, Punya Kemampuan Hebat

 

3. Raa (Mid laner See You Soon)

Raa sudah menuai sorotan dengan permainan agresifnya sejak MPLI 2023. Dia sangat menguasai damage dealer terbesar dalam pertandingan See You Soon bahkan walau timnya ini menelan kekalahan.

 

Cara mid laner asal Kamboja ini sangat on-poingt dalam menghantam damage terhadap musuh. Meski punya salah satu signature hero, Angela, sang pemain tetap andal memainkan mage META lainnya seperti Faramis, Valentina, dan lain-lain.

 

Perkembangan permainan Raa hingga fase akhir M5 pun patut dinanti. Hal ini mengingat See You Soon sukses lanjut ke playoff berada di bawah tim Indonesia yaitu ONIC Esports dalam Grup A.

 

Para penggemar esports Mobile Legends masih akan bisa melihat aksi KidBomba, Rosa, dan Raa, di M5 World Championship. Tim-tim yang mereka perkuat berhasil lolos ke babak playoff, dengan Fire Flux menghadapi DeusVult sedangkan See You Soon melawan AP Bren.

Sumber: