Rekomendasi 5 Hero Mobile Legends yang Sedang OP dan Wajib Jadi First Pick

Rekomendasi 5 Hero Mobile Legends yang Sedang OP dan Wajib Jadi First Pick

Rekomendasi 5 Hero Mobile Legends yang Sedang OP dan Wajib Jadi First Pick-Rogers Salah Satu Hero Mobile Legends yang Sedang OP dan Wajib First Pick-Liquidpedia

Radar Jabar – Melakukan first pick pada saat fase draft pick sangat penting dalam bermain game Mobile Legends (MLBB). Jika kalian membutuhkan rekomendasi hero terbaik, berikut lima hero MLBB yang sedang overpowered (OP) dan wajib menjadi first pick.

 

Fase draft pick ada pada Ranked Mode dalam Mobile Legends untuk pemain yang sudah berada di tier epic. Sistem draft pick memungkinkan kalian berstrategi untuk mem-banned dan memilih hero yang akan membantu tim demi meraih kemenangan.

 

Momen kesempatan first pick pun harus sangat dimaksimalkan oleh setiap tim. Disarankan agar mereka memilih hero yang kuat atau OP karena bisa menentukan berjalannya pertarungan di Land of Dawn.

 

BACA JUGA:Auto Menggila di Land of Dawn! Ini 7 Hero Fighter OP Mobile Legends yang Mudah Dapat Kill

 

Sebagaimana dilansir dari SPIN Esports, ada lima rekomendasi hero Mobile Legends yang sedang OP dan wajib jadi first pick dalam mode rank.

 

1. Angela

Nama pertama ada Angela yang pasti layak masuk daftar hero OP wajib dipilih. Maklum saja mengingat sang hero support lebih baik ketimbang hero-hero support lainnya.

 

Efek yang diberikan oleh Angela bagi rekan satu timnya lebih bagus daripada Floryn, Estes, mau pun hero lainnnya. Hero robot imut tersebut memang hanya mampu masuk pada satu hero, tetapi itu sudah cukup membuat tim lawan porak-poranda.

 

2. Khaleed

Di nomor dua yaitu Khaleed juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Hal tersebut lantaran hero berasal dari negara Drylands ini sedang sangat naik daun.

 

BACA JUGA:4 Rekomendasi Hp Gaming Murah yang Bisa Main Mobile Legends dan Genshin Impact

 

Sampai-sampai hero itu sanggup melawan Yu Zhong dan Terizla dengan mudah. Di META saat ini, Khaleed lebih baik daripada kedua hero tersebut.

 

3. Nolan

Nolan merupakan hero yang wajib pemain pick di rank apabila dilepas oleh lawan. Hero assassin itu super-duper OP dengan memiliki kemampuan di atas rata-rata.

 

Saat ini Nolan adalah hero yang sangat amat mematikan serta pembunuh nomor satu. Alhasil dia tidak bisa dihentikan oleh hero mana pun.

 

4. Rogers

Selanjutnya adalah Rogers, yang juga layak kalian pilih ketika tim musuh tidak menggunakannya. Apalagi sang Raja Serigala sangat OP sekarang.

 

BACA JUGA:Mobile Legends: Inilah Rekomendasi 5 Hero Fighter Paling OP untuk Open War, Termasuk Yu Zhong

 

Memang cooldown dua agak memakan waktu. Meski demikian, kekurangan tersebut tertutup oleh kemampuan Rogers yang dahsyat serta memungkinkannya melenyapkan musuh dengan mudah.

 

5. Guinevere

Terakhir hero Mobile Legends yang sedang OP dan wajib jadi first pick ialah Guinevere. Bisa dibilang ia merupakan Solusi terbaik jika pemain bosan memilih hero offlaner yang itu-itu melulu.

 

Apalagi Guinevere kembali menjadi primadona berkat mendapat buff beberapa waktu lalu. Selain damage-nya jadi super pedih serta penggunaan skill 2 yang lebih mudah, hero role serba bisa itu dapat diplot sebagai jungler.

Sumber: