Harus Banget Coba! Begini Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Anti Bocor, dan Anti Gagal
Harus Banget Coba! Begini Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Anti Bocor, dan Anti Gagal-Ilustrasi Klepon. Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Anti Bocor, dan Anti Gagal.-iStock Photo
Harus Banget Coba! Begini Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Anti Bocor, dan Anti Gagal
Radar Jabar – Klepon bisa menjadi salah satu makanan yang kamu pilih sebagai cemilan hingga pendamping saat minum kopi atau teh. Kalau mau merasakan kenikmatan yang sempurna, berikut cara membuat klepon yang kenyal, anti bocor, dan anti gagal, harus banget dicoba.
Klepon adalah kue tradisional Indonesia khas Jawa berbentuk bulat dan berwarna hijau dengan taburan kelapa parut, terbuat dari tepung beras. Kue ini teksturnya seperti mochi dengan memiliki isian gula merah yang memberikan sensasi meledak di mulut saat disantap.
Selain terkenal di Indonesia, kue kenyal dan manis tersebut popularitasnya sudah sampai masyarakat luar negeri yang pernah mengunjungi Bumi Pertiwi.
Cara membuat klepon pun tidak susah sebenarnya. Ada resep klepon anti gagal dan anti bocor sebagaimana melansir dari kanal YouTube Glentina Pasaribu yang bisa kamu praktikan, jadi Simak sampai akhir artikel ya!
BACA JUGA:Resep Olahan Wortel untuk Dessert Bagi yang Bosen Itu-itu Aja
Bahan-bahan resep klepon
Bahan:
- Tepung ketan (250 gr)
- 2 gula merah iris
- Pasta pandan (1 sdt)
- Air (150-170 ml)
Baluran kelapa:
- Kelapa parut (1/2 butir)
- Daun pandan (1 lembar)
- Garam secukupnya
Rebusan:
- Air (1 liter)
- Daun pandan (2 lembar)
- Minyak goreng (1 sdm)
BACA JUGA:Tunacado Viral di Internet, Ini Resep & Cara Membuatnya ala Chef Wilgoz
Cara membuat yang kenyal, anti bocor, dan anti gagal
1. Pertama siapkan terlebih dahulu baluran kelapanya. Campur kelapa parut dengan sedikit garam, tambahkan daun pandan dan aduk-aduk sampai rata kemudian sisihkan.
2. Langkah berikutnya siapkan kukusan. Kukus campuran kelapa parut selama 15-20 menit hingga kelapanya matang.
3. Campur garam dan sedikit pasta pandan ke dalam air hangat lalu aduk-aduk.
4. Tuangkan sedikit demi sedikit pada tepung ketan, setelahnya aduk rata dan uleni sampai tepungnya kalis.
5. Didihkan air terlebih dahulu dan tambahkan dua lembar daun pandan sebelum mencetak adonan.
6. Bentuk adonan menjadi bola-bola, lalu pipihkan dan tambahkan gula merah. Bulatkan lagi adonan hingga tertutup sepenuhnya.
7. Begitu selesai membulatkan adonan segera langsung masukkan ke air mendidih. Sebelumnya tambahkan satu sendok makan minyak ke dalam rebusan air.
8. Jika sudah mengambang ke permukaan maka artinya bola-bola klepon sudah matang dan bisa di angkat. Kemudian tiriskan dan masukkan klepon ke dalam air biasa.
9. Rendam sejenak saja yaitu sekitar 30 detik, lalu langsung tiriskan kembali.
10. Langkah terakhir, masukkan klepon yang telah direbus ke dalam parutan kelapa. Taburkan kelapa secara merata hingga menutupi semua permukaan klepon, dan siap kamu santap.
Demikian informasi kali ini soal resep serta cara membuat klepon yang kenyal, anti bocor, dan anti gagal. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Sumber: berbagai sumber.
Sumber: