Hp Transparan Ini Bikin Kamu Hits di Tongkronganmu! Simak Spesifikasi Nothing Phone (1) di Sini

Hp Transparan Ini Bikin Kamu Hits di Tongkronganmu! Simak Spesifikasi Nothing Phone (1) di Sini

Hp Transparan Ini Bikin Kamu Hits di Tongkronganmu! Simak Spesifikasi Nothing Phone (1) di Sini-Hp Nothing Phone (1)-Website resmi Nothing Phone

RADAR JABAR - Bagi anda yang ingin punya hp transparan yang nyentrik, maka Nothing Phone (1) bisa dijadikan pilihan untuk anda. Spesifikasi Nothing Phone (1) cukup mumpuni yang tak kalah dibandingkan dengan smartphone lainnya.

Dari segi desain, Nothing Phone (1) memiliki desain yang cukup lain dibandingkan hp lainnya. Dengan memiliki casing belakang transparan, membuat isi dari hp ini terkekspos.

Tak hanya itu, smartphone unik ini memiliki lampu LED pada bagian belakang. Tidak seperti hp lainnya yang memiliki lampu flash LED pada kameranya, Nothing Phone (1) justru memiliki lampu LED pada casing belakan.

Dari segi spesifikasinya masih cukup mumpuni serta didukung dengan fitur unik pada hpnya. Tidak seperti hp lainnya yang memiliki aplikasi bawaan, aplikasi pada Nothing Phone (1) hanya membawa aplikasi Google saja.

Tak hanya itu, dari fitur UI-nya cukup berbeda dari hp Android lain serta memiliki font hp yang berbeda. Fitur UI yang dimiliki oleh Nothing Phone (1) meghadirkan settingan yang mudah dibandingkan hp lainnya.

Spesifikasi Nothing Phone (1)

Desain dan Tampilan

Keunggulan dari Nothing Phone (1) yaitu jatuh pada segi desainnya yang unik dibandingkan dengan hp lain. Memiliki casing belakang transparan yang memperlihankan isi hpnya.

Selain itu pada casing belakan memiliki lampu LED yang dapat dinyalakan sesuka hati. Sementara, pada dimensinya sendiri sebesar 159,2 mm x 75,8 mm x 8,3 mm dengan berat sebesar 193,5 gram.

Pada layarnya sendiri menggunakan layar tipe OLED dengan resolusi sebesar 6,55 inch dengan resolusi layar sebesar 2400 x 1080 pixel. Nothing Phone (1) memiliki refresh rate sebesar 120 Hz.

Memiliki dua varian warna yaitu hitam dan putih. Keduanya juga sama-sama memiliki casing belakang transparan yang menampakan isi hp tersebut.

BACA JUGA:Para Gamer Harus Punya Hp Asus ROG Phone 6 Biar Lancar Push Rank! Jangan Mau Kalah

Sistem Operasi dan Penyimpanan

Spesifikasi Nothing Phone (1) meskipun terbilang standar, namun masih memiliki performa yang oke. Dengan menggunakan sistem operasi Nothing OS 1.5.

Nothing OS 1.5 akan memberikan pengalaman baru untuk anda. Terdapat fitur berbeda dari hp Android berupa Aplikasi, Font, Suara dan Wallpapernya.

Untuk chipsetnya sendiri menggunakan Quallcom Snapdragon 778 yang dilengkapi dengan fitur 5G. Didukung juga dengn CPU Octa-core dan GPU Andreno 642L.

Sementara pada RAM dan memori internalnya memiliki beragam variasi dengan kapasitas RAM sebesar 8 GB hingga 12 RAM. Kapasitas memori internal yang dimiliki juga punya kapasitas jumbo sebesar 128 GB hingga 256 GB.

Sumber: