Jelang Final DFB Pokal: Frankfurt Tolak Tawaran Pertama RB Leipzig untuk Jesper Lindstrom

Jelang Final DFB Pokal: Frankfurt Tolak Tawaran Pertama RB Leipzig untuk Jesper Lindstrom

Jelang Final DFB Pokal: Frankfurt Tolak Tawaran Pertama RB Leipzig untuk Jesper Lindstrøm-Jesper Lindstrøm Gelandang Eintracht Frankfurt-Sumber: Get German Football News

Radar Jabar - Jelang partai final DFB Pokal 2022/2023, dua tim finalis tersebut yaitu Eintracht Frankfurt dan RB Leipzig terlibat dalam saga transfer. Hal ini terkait upaya Leipzig memboyong gelandang Frankfurt Jesper Lindstrøm.

 

Menurut laporan Bild sebagaimana dilansir dari Get German Football News, Eintracht Frankfurt telah menolak tawaran perdana Die Roten Bullen untuk Lindstrøm.

 

Memang sudah terungkap bahwa Leipzig tertarik pada gelandang asal Denmark itu dan mengajukan tawaran awal sebesar €25 juta. Namun jumlah tersebut mendapatkan penolakan dari Frankfurt, yang membanderol sang pemain antara €30 juta dan €40 juta.

 

BACA JUGA:Jelang Man City vs MU Final FA Cup; Alasan Bruno Fernandes Akan Jadi Kunci Kemenangan Setan Merah

 

Jesper Lindstrøm masih terikat kontrak bersama SGE hingga 2026 dan mantan klubnya, Brondby (Denmark), akan menerima 15% dari biaya yang klub Jerman peroleh.

 

Markus Krösche dari pihak Eintracht juga mengonfirmasi minat dari RB Leipzig, namum saat ini santai mengenai situasi tersebut.

 

Namun berdasarkan laporan tersebut, Lindstrøm bakal meninggalkan Eintracht Frankfurt pada musim panas 2023 pasca dua tahun mengabdi.

 

Sumber: