Timnas PUBG Mobile Indonesia INA2 Sabet Medali Emas di SEA Games 2023 Kamboja

Timnas PUBG Mobile Indonesia INA2 Sabet Medali Emas di SEA Games 2023 Kamboja

Timnas PUBG Mobile Indonesia INA2 Sabet Medali Emas di SEA Games 2023 Kamboja-Roster Tim INA2 Timnas PUBG Mobile Indonesia Raih Emas SEA Games 2023 Kamboja-Instagram @pubgmobile.esports.id

Radar Jabar – Berakhir sudah rangkaian pertandingan cabor esports SEA Games 2023 Kamboja nomor game PUBG Mobile kategori skuat pada Minggu (14/5). Hasilnya, tim INA2 dari timnas PUBG Mobile Indonesia berhasil merengkuh medali emas berkat menjadi pemuncak klasemen akhir grand final.

 

Babak grand final PUBG Mobile skuat SEA Games 2023 berlangsung selama tiga hari sejak Jumat (12/5) hingga Minggu (14/5) dengan total 18 pertandingan. Dari 16 tim peserta, tim INA2 menduduki peringkat pertama setelah mengoleksi 178 poin dan lima Winner Winner Chicken Dinner (WWCD).

 

Tim INA2, yang beranggotakan Lapar, Yummy, Ponbit, Alan, serta Boncil, mampu menampilkan gameplay mengaggumkan di pesta olahraga dua tahunan ini. Mereka mulai mendominasi pertandingan pada tiga pertandingan pertama hari kedua, sukses membungkus tiga WWCD beruntun sehingga berhak nangkring di puncak kalsemen.

 

Ponbit dan kolega bahkan membuat tim Vietnam 1 yang menempati posisi bagus di hari pertama final menjadi ‘gigit jari’. Skuat bermaterikan pilar D’Xavier tim PUBG Mobile terkenal di Vietnam pada akhirnya finis kedua dengan 152 poin dan mendapatkan medali perak.

 

Kemudian medali perunggu dimenangkan oleh tim Vietnam 2 dengan komposisi roster ShineLike Diamond. Tim Vietnam 2 finis di peringkat ketiga, terpaut satu angka saja dari tim Vietnam 1.

 

Tim Malaysia 1, yang memiliki uHigh pemain tim PUBG Mobile Indonesia Bigetron Red Villains, berada di peringkat keempat. UHigh bermain bersama regu Geek Slate MY dalam tim ini.

 

Sementara itu timnas PUBG Mobile Indonesia tim INA1 penghuni tempat ketiga sebelum hari terakhir final, turun ke tangga kelima dengan koleksi 124 poin. Dalam enam laga terakhir, Rosemary, Potato, RedFace, Microboy, dan Svafvel hanya mendulang 29 angka.

 

Adapun hasil terbaik wakil tuan rumah Kamboja adalah Kamboja 2 peringkat keenam dengan 112 poin. Lalu tim Myanmar 2 meskipun memenangkan tiga WWCD finis kedelapan.

 

Thailand mengirimkan satu wakil saja ke grand final PUBG Mobile skuat SEA Games 2023 Kamboja setelah tim 1 gugur pada tahap kualifikasi. Tim Thailand 2 berada di posisi kesembilan setelah mengoleksi 96 poin.

 

Dengan masing-masing mengumpulkan satu WWCD, LAOS 1 serta Malaysia 2 menempati posisi 10 dan 11. Terakhir, kedua perwakila Filipina masing-masing finis ke-13 dan ke-15 akibat performa biasa-biasa saja selama gelaran.

 

Sumber: Sportskeeda.

Sumber: