Pep Tolak Jadikan Cedera sebagai Biang Kekalahan Man City dari Bournemouth
Pelatih Manchester City Pep Guardiola-AFP/Darren Staples-ANTARA
Radar Jabar Disway - Rekor 32 kemenangan beruntun Manchester City dalam 32 pertandingan Liga Inggris terhenti musim ini. Erling Haaland dkk takluk atas Bournemouth di pekan ke-10 Liga Inggris 2024/2025.
Bournemouth mengalahkan City dengan skor 2-1 pada Sabtu 2 November 2024 malam WIB. Pelatih The Cityzens, Pep Guardiola, menolak faktor cedera sebagai alasan penyebab timnya menderita kekalahan tersebut.
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Saya ingin mengatakan jika para pemain tidak cedera, kami akan menang, tapi tak ada yang tahu," ujar Pep kepada wartawan, seperti dikutip dari Antara, Minggu (3/11).
"Para pemain sudah memberikan segalanya, tapi tidak cukup untuk bersaing melawan tim itu pada momen ini," jelasnya.
BACA JUGA:Valencia Vs Real Madrid Resmi Ditunda Akibat Banjir Besar
BACA JUGA:Gelandang Manchester City Rodri Meraih Penghargaan Ballon d'Or 2024
Menurut pelatih asal Spanyol itu, Man City gagal menandingi intensitas permainan The Cherries, yang menang berkat gol Antoine Semenyo dan Evanilson.
"Kami tidak bisa menandingi intensitas mereka," tuturnya. "Semua situasi dengan bola panjang, kami tidak bisa memenangkannya."
Sumber: