Ribuan Relawan Kawal Pasangan Calon Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin Menuju KPU Kota Bogor

Ribuan Relawan Kawal Pasangan Calon Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin Menuju KPU Kota Bogor

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin-Ist-

RADAR JABAR - Pasangan calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin resmi mendaftar ke KPU Kota Bogor pada Kamis, 29 Agustus. Pasangan Dedie Rachim - Jenal Mutaqin siap bersaing dalam Pilkada 2024.

Proses pendaftaran dimulai dengan berkumpulnya para pendukung Dedie-Jenal di Gor Pajajaran, Kecamatan Tanah Sereal, Kota Bogor. Menurut pantauan Radar Jabar, ribuan orang terlihat mengawal Dedie-Jenal dari lapangan Gor Pajajaran menuju KPU Kota Bogor.

Antusiasme tampak jelas dari banyaknya relawan yang bergabung, menunjukkan harapan besar masyarakat untuk pasangan Dedie-Jenal membawa perubahan di Kota Bogor.

Mereka membawa atribut kampanye seperti bendera dan spanduk, menciptakan suasana meriah, dan musik tradisional turut mengiringi langkah mereka, menambah semarak acara pendaftaran.

Calon Wali Kota Bogor, Dedie Rachim mengungkapkan bahwa hari ini, Kota Bogor akan mencatatkan sejarah dengan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dedie Rachim dan Jenal Muttaqin.

"Hariini insyaallah kota Bogor akan mengukir sejarah melalui pasangan dedie Rachim dan Jenal Muttaqin," ungkap Dedie.

BACA JUGA:Resmi, Partai Gerindra Pasangkan Rudy Susmanto Dengan Jaro Ade di Pilkada Kabupaten Bogor

BACA JUGA:Akibat Puntung Rokok, Polisi Selidiki Satu Rumah Terbakar di Tanah Sereal Kota Bogor

"Kita ingin Maju membangun dan memperbaiki yg dbutuhkan kota Bogor," tambahnya.

Ditempat yang sama, Calon Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, memprediksi bahwa jumlah massa yang akan mengantarkannya ke KPU mencapai 1.000 orang dari berbagai elemen, termasuk partai pengusung dan relawan.

"Kami memprediksi jumlah kehadiran massa dalam acara pendaftaran di KPU ini akan berkisar antara 1000 hingga 2000 orang," ujar Jenal.

Ia juga menekankan pentingnya mendengarkan arahan dari panitia penyelenggara selama acara berlangsung. Di lokasi acara, sangat penting untuk menjaga suasana kondusif dan mengikuti petunjuk dari penyelenggara atau panitia.

"Saat berada di lokasi, penting untuk menjaga kondusivitas, dan semoga pendaftaran yang dijadwalkan pukul 09.00 di KPU Kota Bogor ini berlangsung dengan tertib dan lancar," pungkasnya.

Sumber: