7 Motor Ini Paling Sering Jadi Incaran Maling di Indonesia

7 Motor Ini Paling Sering Jadi Incaran Maling di Indonesia

Motor yang paling diincar maling-Ilustrasi maling motor-humas polri-

Untungnya, Honda Scoopy keluaran terbaru sudah dilengkapi dengan Smart Key System sehingga lebih aman dari pencuri meskipun harganya sedikit lebih mahal beberapa ratus ribu.

4. Honda CRF 150L

Motor trail idaman baru ini juga menjadi salah satu incaran utama para pencuri. Faktor keamanannya masih minim karena hanya menggunakan kunci kontak biasa. Banyaknya permintaan CRF di daerah-daerah menjadi alasan tambahan.

Motor ini mampu berkendara di jalan-jalan rusak di daerah serta jarangnya ada razia, menjadikan motor jenis trail favorit bagi pencinta motor bodong. CRF 150L masuk ke dalam kategori ini, jadi bagi pemilik CRF 150L wajib waspada terhadap pencurian motor ini.

5. Yamaha Nmax

Skuter matic bongsor dari Yamaha ini juga menjadi target utama para maling, terutama untuk varian yang belum dilengkapi dengan keyless. Varian yang masih menggunakan kunci biasa cukup mudah dibobol.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Sepeda Lipat Terbaik 2024 Paling Praktis dan Awet

Permintaan Yamaha Nmax di pasar gelap cukup tinggi, terlebih harga pasarannya juga tergolong tinggi, membuat Nmax menjadi salah satu incaran favorit para maling motor.

6. Suzuki Satria FU

Motor andalan Suzuki di Indonesia ini juga kerap menjadi incaran para pencuri, terutama beberapa tahun lalu saat Suzuki Satria FU menjadi primadona. Namun, untuk saat ini, Suzuki Satria sudah lebih aman karena peminatnya sudah berkurang.

Suzuki Satria kerap menjadi incaran maling karena selain dulu banyak diminati, akses untuk membobol motor ini juga mudah karena sistem keamanannya hanya menggunakan kunci kontak biasa tanpa pengaman tambahan.

7. Yamaha R15 V3

Motor sport Yamaha ini juga sering menjadi sasaran pencuri. Alasannya adalah pamor motor ini yang dulu sangat tinggi, ditambah Yamaha hanya membekalinya dengan keamanan kunci magnet yang masih bisa diakali oleh pencuri profesional.

Padahal, secara hitung-hitungan, mencuri motor seperti ini lebih repot karena dimensinya yang besar dan cenderung berat, jadi tidak bisa cepat dibawa kabur. Namun, tetap saja motor ini diincar oleh pencuri.

Demikian tadi 7 motor yang paling diincar maling di Indonesia. Apakah motor Anda menjadi salah satunya?

Jika iya, sebaiknya berikan kunci tambahan ekstra jika sedang parkir di tempat-tempat yang terlihat rawan. Misalnya, menggunakan kunci ganda pada cakram serta menambahkan alarm. Meskipun terlihat norak, yang penting motor Anda aman dari pencuri.

Sumber: