KJRI Jeddah Berikan Peringatan Kepada Pekerja Migran Indonesia (PMI) untuk Tidak Asal Tandatangan Dokumen
KJRI Jeddah Berikan Peringatan Kepada Pekerja Migran Indonesia (PMI) -ilustrasi-(Sumber Gambar : Pixabay)
Mereka juga diingatkan untuk menyimpan dokumen dan kontak penting seperti nomor telepon keluarga dan call center KJRI Jeddah dengan baik.
Selain itu, para WNI juga diwanti-wanti untuk bijak dalam menggunakan media sosial agar tidak terjerat dalam pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
Program Welcoming Session diadakan di sela-sela pelaksanaan pelayanan terpadu (Yandu) KJRI Jeddah untuk warga Indonesia yang tinggal di Kota Madinah.
Selama kegiatan Yandu, KJRI berhasil menuntaskan sejumlah layanan kekonsuleran, ketenagakerjaan, dan keimigrasian, menunjukkan komitmen mereka dalam memberikan layanan yang terbaik bagi WNI di Arab Saudi (*).
Sumber: antara news com