Kata Mbappe setelah Menangkan PSG atas Sociedad: Hanya Mencoba yang Terbaik di Liga Champions

Kata Mbappe setelah Menangkan PSG atas Sociedad: Hanya Mencoba yang Terbaik di Liga Champions

Striker PSG, Kylian Mbappe, jadi pahlawan kemenangan saat laga kontra Real Sociedad di leg 2 babak 16 besar UCL-UEFA/Getty Images-UEFA.com

Radar Jabar – Striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, menjadi pahlawan kemenangan timnya itu di laga kontra Real Sociedad pada leg kedua 16 besar Liga Champions (UCL) 2023/2024. Pemain timnas Prancis ini memborong dua gol kemenagan Les Parisiens dengan skor 2-1 dalam pertandingan di Anoeta, Rabu (6/3) dini hari WIB tersebut.

 

Torehan brace ke gawang Sociead membuat Mbappe memimpin sementara daftar top skor Liga Champions 2023/2024 bersama Harry Kane striker Bayern Munchen. Kedua pemain ‘haus gol’ ini kompak mengoleksi enam gol.

 

Tidak hanya itu, tambahan dua gol tersebut menambah koleksi gol sang mantan bintang AS Monaco menjadi 46 gol dari 69 kali mentas di UCL.

 

“Saya selalu ingin bermain dan melakukan yang terbaik di Liga Champions, saya hanya mencoba yang terbaik,” tutur Kylian Mbappe, dilansir dari media sosial resmi Fabrizio Romano, dikutip dari Antara.

 

BACA JUGA:Pelatih Bayern Munchen Harapkan Suporter Timnya Memenuhi Stadion Saat Menjamu Lazio

 

Mbappe juga dalam kesempatan serupa menanggapi keputusan sang pelatih Luis Enrique tentang menit bermainnya. Pelatih asal Spanyol itu tidak pernah memainkannya 90 menit penuh pasca kabar pengumuman dirinya bahwa akan hengkang dari PSG di akhir musim.

 

Semenjak kabar tersebut berembus, Enrique memasukkan Mbappe di menit ke-62 saat menghadapi Nantes, tampil 65 menit kontra Rennes, serta turun selama 45 saja menghadapi Monaco.

 

“Luis Enrique? Semuanya baik-baik saja dengannya. Hubungan baik, tidak ada masalah. Orang-orang bisa berpikir berbeda tentang hal itu tetapi sungguh, semuanya sangat bagus,” jelas dia.

 

Sementara itu Enrique menyebut keputusan untuk tidak sepenuhnya mengandalkan Mbappe, sebagai ajang latihan supaya Paris Saint-Germain terbiasa bertanding tanpa sang bomber.

 

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Kena Denda Rp83,8 Juta dan Skorsing Satu Laga Imbas Gestur Tak Senonoh

 

“Tampaknya masa depan Kylian Mbappe tidak akan ada di sini, jadi kami harus menguji taktik dengan pemain lain,” pungkas eks juru taktik Barcelona itu.

 

Kabar kepindahan Mbappe dari PSG pada penghujung musim ini pasca kontraknya berakhir memang sudah santer beredar. Dia dikaitkan dengan Real Madrid sebagai pelabuhan baru karier sepakbolanya.

 

Melansir dari Republika Online, kapan Kylian Mbappe mengumumkan rencana masa depan kariernya masih ‘abu-abu’. Kesepakatan dengan Real Madrid pun belum sepenuhnya terealisasi sampai saat ini, walau diharapkan semuanya akan rampung pada beberapa minggu mendatang.

 

Sumber: Antara dan Republika Online.

Sumber: