Bantuan Sosial DWP Cimahi untuk Penggali Makam dan Petugas Lingkungan Pasca Ulang Tahun ke-24

Bantuan Sosial DWP Cimahi untuk Penggali Makam dan Petugas Lingkungan Pasca Ulang Tahun ke-24

Ketua DWP Kota Cimahi, Euis Khotimah Dikdik saat Memberikan Bantuan di UPT Pemakaman Kota Cimahi--RADAR JABAR

RADAR JABAR - Setelah merayakan ulang tahun ke-24 di gedung A Pemkot Cimahi, Ketua DWP Kota Cimahi, Euis Khotimah Dikdik, bersama jajaran lainnya mengunjungi kantor UPTD pemakaman.

 

DWP Cimahi memberikan bantuan kepada kuncen dan tukang gali dalam bentuk 30 paket. Kedatangannya disambut dengan hangat oleh Kepala UPTD Pemakaman Kota Cimahi, Agus Subagja, pada Senin (11/12/2023).

 

Ketua DWP Kota Cimahi, Euis Khotimah Dikdik, menyampaikan dalam wawancara bahwa bantuan sosial ini merupakan inisiatif program mereka, ditujukan untuk 30 petugas penggali makam dan kuncen di berbagai pemakaman. Beliau berharap program semacam ini dapat diadakan setiap tahunnya.

 

"Selain itu, kami juga menargetkan bantuan untuk petugas saluran dan pembersih gorong-gorong, serta pengangkut sampah. Mereka, yang terdampak kebakaran Sarimukti kemarin, secara otomatis tidak dapat menjalankan tugas mereka," ungkap Euis.

 

BACA JUGA:DKKC Kota Cimahi Terus Melestarikan Budaya Melalui Pertunjukan Seni

 

Euis menerangkan, kegiatan bantuan sosial tersebut bertujuan untuk menunjukkan perhatian dalam merawat Kota. 

 

"Dalam menghadapi tugas ekstra petugas gorong-gorong, terutama di musim hujan ini, kami ingin menunjukkan perhatian kami dalam merawat kota ini dengan memberikan dukungan kepada mereka," ungkapnya.

 

Sumber: