Menlu Retno Kecam Alasan Israel 'Membela Diri' Sangat Tidak Diterima

Menlu Retno Kecam Alasan Israel 'Membela Diri' Sangat Tidak Diterima

Pernyataan Retno Marsudi selaku Menlu RI Mengecam Tindakan Alasan Israel Menyerang Palestina--Instagram/kemlu_ri

 

Menlu Retno juga menegaskan pentingnya semua negara segera bertindak agar kekerasan dapat dihentikan, gencatan senjata dapat terwujud, dan bantuan kemanusiaan dapat diberikan secara lancar atau unhindered.

 

“Untuk itu diperlukan dukungan dari banyak negara, terutama negara-negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB termasuk Rusia,” ujar Retno.

 

Dalam pertemuan para menlu OKI dan Menlu Rusia tersebut, juga dibahas upaya menyusun langkah strategis untuk mewujudkan solusi dua negara, termasuk kemungkinan penyelenggaraan konferensi internasional tentang perdamaian di Palestina.

 

Kunjungan Menlu Retno dan beberapa menlu negara anggota OKI ke Rusia ini adalah tindak lanjut dari resolusi KTT OKI. Resolusi tersebut mengamanatkan sejumlah negara, termasuk Indonesia, untuk menjalankan tugas sebagai utusan perdamaian Palestina.

 

Sebelum tiba di Moskow, Retno bersama menlu OKI telah mengunjungi Beijing dan bertemu dengan Menlu China Wang Yi.

 

Selanjutnya, rombongan menlu OKI akan melanjutkan kegiatan mereka dengan mengunjungi Inggris untuk menemui Menlu David Cameron, dan kemudian ke Paris untuk bertemu dengan Presiden Emmanuel Macron.

 

Kunjungan ke negara-negara anggota tetap DK PBB atau P5 ini dilakukan karena OKI dan Liga Arab mendesak DK PBB untuk mengeluarkan resolusi tegas guna menghentikan konflik Israel-Palestina.

 

Sumber: