Konser Bring Me The Horizon Hari Kedua Resmi Dibatalkan, Promotor Janji Refund Tiket

Promotor Janji Refund Tiket Konser Bring Me The Horizon-Ist-
Lampu panggung dimatikan, menyebabkan para penggemar BMTH menunggu dalam kegelapan untuk waktu yang cukup lama.
Akhirnya, pada pukul 22.57 WIB, Ravel kembali ke atas panggung dan mengumumkan bahwa pertunjukan harus dihentikan karena masalah teknis.
"Halo teman-teman semua dengan ini kita mempunyai masalah di stage, oleh karena itu kita harus hentikan show-nya, kita harus setop malam ini," kata Ravel disambut oleh cemoohan dari penonton.
Beberapa penonton mulai menunjukkan ketidakpuasan dengan mengacungkan jari tengah dan menuntut pengembalian dana dari pihak penyelenggara.
Dalam video yang beredar di Twitter, terlihat bahwa alasan keamanan di panggung utama artis diduga mengalami masalah, dan hal ini menimbulkan kekhawatiran akan terjadi kecelakaan jika pertunjukan tetap dilanjutkan.
Sumber: