10 Hp Gaming Terbaik dengan Performa Terkencang Tahun 2023, Hp Idaman Gamers

10 Hp Gaming Terbaik dengan Performa Terkencang Tahun 2023, Hp Idaman Gamers

10 Hp Gaming Terbaik dengan Performa Terkencang Tahun 2023, Hp Idaman Gamers-ASUS ROG Phone 6 Hp Gaming Terbaik dengan Performa Terkencang Tahun 2023-Tangkapan layar via situs resmi ASUS

Radar Jabar – Hp gaming dengan kualitas terbaik dan memiliki performa sangat ngebut jelas menjadi idaman untuk para gamer. Maka dari itu, kami punya beberapa rekomendasi Hp gaming terbaik dengan performa terkencang tahun 2023.

 

Tersedianya banyak ponsel pintar khsusus gaming di tahun 2023 ini membuat pencinta gawai yang hobi bermain game tidak kesulitan mencari perangkat idamannya. Dalam memilih perangkat yang sesuai kebutuhan mereka pasti ada beberapa aspek yang diperhatikan.

 

Pertama tentu spesifikasinya harus sangat mumpuni dalam mendukung bermain game. Sebut saja layar luas dan tajam sehingga nyaman dari segi visual, atau juga baterainya punya kapasitas besar sehingga tahan lama saat penggunaan.

 

Selain itu pula aspek paling penting jelas performanya. Hp gaming wajib memiliki performa luar biasa yang cepat dan anti nge-lag. Hal ini supaya momen kita saat memainkan game di smartphone tidak terganggu.

 

Di tahun 2023 pun ada beberapa smartphone gaming terbaik yang sangat mumpuni dan layak Anda beli. Melansir dari berbagai sumber, inilah 10 rekomendasi Hp gaming terbaik dengan performa terkencang tahun 2023.

 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Hp Gaming Chipset Snapdragon 8 Gen 2, Main Bebas Nge-Lag!

 

1.      ASUS ROG Phone 7 Ultimate

 

ASUS ROG Phone 7 Ultimate adalah Hp gaming terbaik dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 2 yang sangat mumpuni untuk melibas semua game berat sekalipun. Dapur pacunya ditenagai oleh RAM 12 GB dan media penyimpanan 256 GB.

 

Pada departemen layarnya menggunakan panel AMOLED 6.78 inci dan bawa kapasitas baterai 5000 mAh.

 

2.      Samsung Galaxy S23 Ultra 5G

 

HP flagship dari Samsung di 2023 ini cukup tangguh soal performa dan menjadi salah satu HP terbaik untuk bermain game. Galaxy S23 Ultra 5G bertenaga prosesor Snapdragon 8 Gen 1, RAM 12 GB, dan memori internal 256 GB.

 

Sementara itu layarnya menggunakan LTPO Super Retina XDR OLED dengan refresh rate 120Hz dan punya baterai berkapasitas 5000 mAh.

 

3.      ZTE Nubia Red Magic 8s Pro

 

ZTE Nubia Red Magic 8s Pro mengusung desain belakang yang mengotak dan layar AMOLED 6.67 inci. Dapur pacu Hp gaming ini mengandalkan prosesor Snapdragon 8 Gen 1, yang dipadukan dengan RAM 12 GB, dan memori internal 256 GB.

 

BACA JUGA:6 Hp Gaming 3 Jutaan Rupiah Terbaik 2023

 

Performanya itu semakin didukung dengan kapasitas baterai 5000 mAh.

 

4.      Xiaomi Poco F5

 

HP gaming lainnya yang punya kinerja ngebut adalah Xiaomi Poco F5. Smartphone ini berbekal chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 dengan RAM 12 GB, dan memori internal 256 GB.

 

 Di bagian layar, Poco F5 menggunakan teknologi AMOLED 6.67 inci dengan refresh rate 120Hz dan kapasitas baterainya 5000 mAh.

 

5.      Xiaomi Poco F4 GT

 

Xiaomi Poco F4 GT merupakan gaming dengan prosesor MediaTek Dimensity 1200 yang dikobinasikan beserta RAM 12 GB, serta memori internal 256 GB. Layarnya mengusung jenis AMOLED 6.67 inci dengan kecepatan refresh 120Hz dan baterai berkapasitas 5065 mAh.

 

6.      Realme GT Neo 3

 

HP gaming Realme GT Neo 3 menggunakan layar AMOLED 6.7 inci dan refresh rate 120Hz. Dapur pacu Hp berkekuatan baterai 5000mAh ini ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 1, dengan RAM 12 GB, dan media penyimpanan 256 GB.

 

BACA JUGA:5 Hp Gaming 2 Jutaan Kamera Terbaik 2023, Ngegame Oke Fotografer Mantap

 

7.      Vivo iQOO 11

 

Vivo iQOO 11 hadir dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2, dengan RAM 16 GB, dan memori penyimpanan 512 GB. Layarnya menggunakan AMOLED 6.62 inci dengan kecepatan refresh 120Hz dan kapasitas baterai 4500 mAh.

 

8.      Infinix Zero 5G 2023

 

Infinix Zero 5G 2023 merupakan smartphone gaming bersenjatakan chipset MediaTek Dimensity 920, RAM 8 GB, dan memori internal 128 GB. Layarnya menampilkan IPS LCD 6.78 inci dengan refresh rate 120Hz serta kapasitas baterai 5000 mAh.

 

9.      Redmi Note 12

 

Redmi Note 12 datang dengan prosesor MediaTek Helio G99, RAM 8 GB, dan storage 128 GB. Layar ponsel ini berteknologi IPS LCD 6.81 inci dengan refresh rate 120Hz dan baterai berkekuatan 5000 mAh.

 

10.  ASUS ROG Phone 6

 

ASUS ROG Phone 6 memiliki fitur AniMe Matrix yang eksklusif untuk kenyamanan bermain. Untuk urusan performa, ROG Phone diotaki oleh prosesor Snapdragon 888, RAM 16 GB, dan memori internal 512 GB.

 

Layar jagoan ASUS satu itu dibekali jenis AMOLED 6.78 inci dengan refresh rate 144Hz dan menggendong kapasitas baterai 6000 mAh.

Sumber: