Potret G-Dragon BIGBANG Saat Diduga Dalam Pengaruh Narkoba, Kasus Sama Terulang Lagi

Potret G-Dragon BIGBANG Saat Diduga Dalam Pengaruh Narkoba, Kasus Sama Terulang Lagi

Potret G-Dragon BIGBANG Saat Diduga Dalam Pengaruh Narkoba-Ist-

RADAR JABAR - Rapper G-Dragon dari grup K-pop BIGBANG sedang menjadi topik pembicaraan di kalangan netizen Korea dan penggemar K-Pop setelah muncul laporan tentang penyelidikan polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.

Pasca tersebarnya rumor kasus narkoba lagi, berbagai posting di forum yang berkaitan dengan G-Dragon BIGBANG langsung menarik perhatian.

Kabarnya, pada Rabu (25/10), ia menjadi subjek investigasi oleh Badan Kepolisian Metropolitan Incheon atas dugaan pelanggaran Undang-Undang Pengendalian Narkotika, meskipun tidak ditahan.

Menurut laporan dari media Korea Selatan News 1, pria yang memiliki nama asli Kwon Ji-yong ini telah ditangkap oleh pihak berwajib.

BACA JUGA:Ada T.O.P BIGBANG di Squid Game 2 Netflix, Obati Kerinduan VIP

Tetapi dalam sebuah pernyataan kepada media, pihak berwenang menyatakan bahwa penyelidikan masih berlangsung, sehingga mereka belum dapat memberikan informasi yang lebih rinci.

"Karena ini adalah penyelidikan yang sedang berlangsung, kami tidak dapat mengungkapkan rincian spesifiknya," kata pihak kepolisian Korea.

Beberapa hari setelah aktor film 'Parasite', Lee Sun-kyun, dihadapkan pada tuduhan penggunaan ganja dan obat-obatan psikoaktif di sebuah klub malam di Gangnam, Korea Selatan, muncul berita tentang penangkapan G-Dragon.

Agensi BIGBANG, yakni YG Entertainment merespons kasus ini dengan mengumumkan bahwa G-Dragon kini tidak lagi terikat dengan label tersebut.

"Sulit bagi kami untuk menanggapi secara resmi karena dia (G-Dragon) bukan artis yang saat ini berafiliasi dengan perusahaan kami. Kontrak eksklusif sang rapper dengan label tersebut berakhir pada Juni tahun ini," paparnya.

Ini bukan pertama kalinya G-Dragon terlibat dalam masalah hukum yang terkait kasus narkotika. Pada tahun 2011, dia menghadapi dakwaan setelah ditemukan merokok ganja di luar sebuah klub di Jepang.

G-Dragon kemudian mengklaim bahwa dia tidak sengaja menghirup ganja karena awalnya mengira itu hanya rokok biasa yang ditawarkan oleh seorang penggemar Jepang. Namun, tuduhan tersebut kemudian dibatalkan.

Sebuah video lama dari G-Dragon di bandara juga telah menjadi perhatian banyak orang. Terjadi pada Mei 2023 di bandara Incheon, di mana G-Dragon terlihat tidak bisa duduk diam. Ia terus-menerus bergoyang dari sisi ke sisi dan tangannya tampak gelisah.

Beberapa warganet menduga bahwa saat itu G-Dragon mungkin mengalami "tweaker," istilah yang digunakan di Amerika Serikat untuk menggambarkan seseorang yang tidak dapat mengendalikan dampak ledakan dopamin (akibat penggunaan obat), yang menyebabkan tubuhnya terus bergerak dan bergetar tanpa memperhatikan kondisi sekitarnya.

Sumber: