19 Kejanggalan Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso Terungkap dalam Film Dokumenter Ice Cold di Netflix

19 Kejanggalan Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso Terungkap dalam Film Dokumenter Ice Cold di Netflix

Berbagai Kejanggalan Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso Terungkap dalam Film Dokumenter Ice Cold di Netflix-RJ-

RADAR JABAR - Kasus pembunuhan yang melibatkan Wayan Mirna Salihin dan Jessica Kumala Wongso, berjulukan "kopi sianida," telah diangkat menjadi film dokumenter dengan judul "Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso."

Film ini telah disiarkan di Netflix sejak tanggal 28 September lalu. Film dokumenter ini menggambarkan peristiwa kasus pembunuhan yang sangat terkenal di Indonesia pada tahun 2016.

Selain menampilkan wawancara eksklusif, film dokumenter "Ice Cold" juga mengungkap isi buku harian Jessica Wongso yang kemudian menjadi bagian integral dari kasus ini.

Pembunuhan terhadap Wayan Mirna Salihin terjadi pada tanggal 6 Januari 2016 di Kafe Olivier yang berlokasi di Mall Grand Indonesia, Jakarta.

Dalam persidangan, Jessica Wongso terbukti melakukan pembunuhan dengan perencanaan matang, tindakan yang sangat kejam karena mengakibatkan penyiksaan sebelum korban meninggal, serta memberikan keterangan yang ambigu dan tidak mengakui perbuatannya.

BACA JUGA:Menyentuh! Isi Curhatan Jessica Wongso di Depan Hakim Saat Divonis 20 Tahun Penjara

Namun, ada faktor yang meringankan dalam kasus ini, yaitu usia Jessica yang masih muda. Akibatnya, Jessica divonis dengan hukuman penjara selama 20 tahun oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Kejanggalan Kasus Jessica Wongso Kopi Sianida

Ada sederet kejanggalan yang terungkap setelah permohonan kasasi yang diajukan oleh Jessica  ditolak di Mahkamah Agung. Ketua majelis yang menangani perkara kasasi tersebut adalah Artidjo Alkostar, yang kini telah pensiun.

Dalam film dokumenter ini, terungkap bahwa Jessica Wongso pernah diwawancarai secara online ketika dia berada di luar penjara, dan dalam wawancara tersebut, dia mengakui bahwa dia masih bingung dengan kasus yang menjeratnya.

Sayangnya, dalam tengah-tengah wawancara tersebut, seorang petugas tiba-tiba ikut campur dan akhirnya wawancara tersebut dihentikan. Setelah insiden tersebut, tim dari Netflix tidak lagi dapat menghubungi Jessica Wongso yang berada di dalam penjara.

Para warganet yang telah menonton film dokumenter yang membahas kasus Jessica Wongso memberikan beragam komentar.

BACA JUGA:Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso - Memecahkan Misteri Pembunuhan Mirna! Ini 6 Fakta Menariknya!

Yang menarik, banyak di antara mereka yang bahkan setelah menonton film tersebut, masih meragukan bahwa Jessica Wongso adalah tersangka pembunuh Wayan Mirna.

Bahkan seorang warganet dengan akun X-Twitter bernama @dypvy menceritakan berbagai kejanggalan yang terungkap dalam film dokumenter tersebut. Berikut adalah uraiannya:

Sumber: