Pantas Saja, Toyota GR Corolla jadi Rebutan Karena Punya Spesifikasi dengan Harga Macam Ini
Toyota GR Corolla akan menjadi impian baru bagi para pecinta otomotif di Indonesia-Toyota-
RADAR JABAR - Toyota GR Corolla telah dikonfirmasi akan menjadi impian baru bagi para pecinta otomotif di Indonesia setelah Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan niat mereka untuk memproduksi model ini dalam jumlah terbatas. Untuk itu, kami akan membahas spesifikasi dan harga Toyota GR Corolla secara lengkap yang telah dirangkum dari berbagai sumber.
Sebagai Agen Pemegang merek Toyota di Indonesia, TAM memastikan bahwa unit GR Corolla akan tersedia dalam jumlah yang terbatas. Dengan adanya antusiasme ini, Toyota tampaknya tidak akan berdiam diri begitu saja.
Mereka telah menyiapkan berbagai strategi penjualan untuk memastikan bahwa konsumen yang sangat menginginkan mobil ini dapat memiliki kesempatan untuk memilikinya.
"GR Corolla, karena terbatas sistem penjualannya belum kita putuskan, karena serba salah, kalau kita lepas (langsung jual) nanti ada yang bilang ga adil, dan saat kita buka pesanan ada juga yang tidak happy," ucap Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
Meski demikian, Anton memastikan akan memikirkan cara agar semua keinginan konsumen bisa terwujud.
Spesifikasi mesin dan desain GR Corolla
Mengenai spesifikasi mesin dan desain bodi GR Corolla, berikut kami jelaskan secara lengkap:
Mobil Toyota edisi ini menampilkan desain eksterior yang agresif dengan ciri khas Gazoo Racing, seperti air dam yang mencolok, fender depan dan belakang yang lebih lebar, serta diffuser. Selain itu, tampilan interiornya juga sporty dengan jok bucket seat, setir tiga spoke yang mirip dengan GR Yaris, dan rem tangan manual.
BACA JUGA:Toyota C-HR 2023 Tampil Lebih Keren dengan Fitur Over The Air, Harga Sudah Rilis
Dari segi spesifikasi mesin, Toyota GR Corolla saat ini menggunakan mesin 1.6 liter 3-silinder MT AWD. Mesin ini dapat mencapai kecepatan maksimum hingga 142 mph (228 km/jam) dan mampu mencapai kecepatan 0-96 km/jam dalam waktu hanya 4,99 detik. Mesin GR Corolla menghasilkan tenaga maksimal sebesar 300 hp pada RPM 6.500, dengan torsi 273 Nm pada kisaran RPM 3.000-5.500.
Toyota telah meningkatkan efisiensi knalpot pada mesin ini untuk menghasilkan output yang lebih tinggi pada mesin yang kompak, ringan, dan bertenaga tinggi. Hasilnya, mesin dengan kode G16E-GTS ini mampu memberikan tenaga sebesar 304 dk dan torsi 370 Nm. Jika dibandingkan dengan spesifikasi mesin GR Yaris di Jepang, mesin GR Corolla lebih bertenaga sebesar 32 dk dan memiliki torsi lebih besar sebesar 10 Nm.
GR Corolla menampilkan transmisi manual 6-percepatan yang disebut intelligent Manual Transmission (iMT) dan dilengkapi dengan sistem penggerak empat roda GR-FOUR. GR-FOUR memberikan GR Corolla tiga mode distribusi torsi yang serupa dengan GR Yaris, yaitu 60-40, 30-70, dan 50-50.
Pada saat diluncurkan, Toyota mengenalkan GR Corolla dalam dua varian, yaitu Core Grade dan Circuit Edition. Varian Core Grade dijadwalkan akan hadir menjelang akhir tahun dan akan tersedia dalam tiga pilihan warna, dengan atap berwarna sama dengan bodi dan dilengkapi dengan lip spoiler.
Sumber: