Motor Bebek Suzuki Smash FI 2023 Sah Rilis dengan Gaya Makin Sporty? Warna Anak Muda Banget!
Motor Bebek Suzuki Smash FI 2023 Sah Rilis dengan Gaya Makin Sporty? Warna Anak Muda Banget!-Motor Bebek Suzuki Smash FI 2023 Sah Rilis di Thailand? Hadirkan Empat Warna yang Cocok Bagi Anak Muda-Tangkapan Layar Kanal YouTube YRP Official
Jika membandingkan dengan Suzuki Smash FI yang pernah eksis di Tanah Air, Smash FI 2023 membawa sejumlah perubahan. Itu di antaranya tersematkan lubang air scoop pada bagian depan, lubang aerodinamis di samping body, suspensi belakang dan kaliper rem mendapat warna merah, striping grafis dan warna lebih sporty.
BACA JUGA:Penakluk Honda CB150R? Suzuki Gixxer 150 2023 Motor Baru Suzuki Super Irit Harga Rp40 Jutaan Saja
Perbedaan lainnya, Smash FI Thailand memiliki cover rantai bak motor lawas. Untuk foot peg-nya model baut (bukan yang menyatu beserta rangka) dan cover knalpot berwarna hitam, sedangkan versi Indonesia berwarna chrome.
Bagian jok Smash FI versi Thailand juga menyajikan kesan elegan dan mewah dengan berbalut warna merah.
Sayangnya soal fitur, Smash FI 2023 cuma unggul pada bagasinya yang luas dan mampu menampung helm open face.
Fitur lainnya masih sangat standar, seperti lampu masih serba bohlam, kunci berpenutup magnet, panel speedometer analog. Suzuki Thailand juga memberikan pilihan velg jari-jari sebagai varian termurah.
Beralih ke sektor spesifikasi, Smash FI Thailand masih mengandalkan mesin berkapasitas 113 cc, satu silinder, SOHC dengan pendingin udara. Motor ini sanggup mencapai power maksimu di angka 6,9 KW (setara 9.3 ps pada 8.000 rpm). Sementara itu torsinya 9,1 Nm pada 6.000 rpm).
BACA JUGA:Dikaitkan Lagi dengan MU, Frenkie De Jong Bicara Masa Depannya di Barcelona
Sumber: