10 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia dengan Berbagai Fasilitas Mewah
Kapal Pesiar Terbesar di Dunia-istimewa-
RADAR JABAR - Kapal pesiar adalah salah satu jenis transportasi wisata populer di dunia. Selain menawarkan berbagai fasilitas mewah dengan hiburan lengkap, kapal pesiar juga memberikan pengalaman liburan yang unik dan tak terlupakan bagi para penumpangnya setiap tahunnya.
Ukuran kapal pesiar semakin bertambah besar dari waktu ke waktu, sehingga kapal-kapal ini sering dijuluki "raksasa lautan" atau "kota terapung."
Selain sebagai alat transportasi, semua kapal pesiar terbesar ini juga memiliki berbagai fasilitas mewah seperti halnya yang ada di daratan.
Tentunya kamu tidak akan bosan ketika menghabiskan waktu di kapal pesiar ini dengan berbagai fasilitas yang tersedia di dalamnya.
10 Kapal Pesiar Terbesar di Dunia
Kami ingin mengajak Anda untuk mengetahui 10 kapal pesiar terbesar di dunia yang ukurannya lima kali lebih besar dari kapal Titanic.
1. AIDA Nova
Kapal pesiar ini memiliki ciri khas ukiran mata dan bibir perempuan pada bagian haluan. Dikenal dengan berbagai fitur modern dan canggih, di sini para penumpang dapat memesan minuman yang disajikan langsung oleh robot-robot humanoid cerdas.
BACA JUGA:Kapal Pesiar Resorts World Cruises Merupakan yang Pertama Berlabuh di Jakarta! Cek Harga Tiketnya
BACA JUGA:Tiga ABK Kapal Meninggal dalam Kebakaran Kapal di Muara Baru
AIDA Nova dibangun di galangan kapal Jerman dengan panjang 337 meter, lebar 42 meter, dan tinggi 69 meter, serta Gross Tonnage sekitar 183.000. Dengan ukuran yang luar biasa ini, AIDA Nova dapat menampung hingga 6.000 penumpang dan membawa sebanyak 100 awak kapal.
Fasilitas yang ditawarkan meliputi 23 bar, 17 restoran, spa dan pusat kebugaran, taman air, teater, dan kasino. Rutenya mencakup Laut Mediterania, Karibia, dan Kepulauan Kanari.
2. P&O Cruises Arvia
P&O Cruises Arvia menempati urutan sebagai kapal pesiar terbesar di dunia dalam daftar ini. Kapal ini memiliki panjang 344 meter, lebar 42 meter, dan Gross Tonnage sebesar 184.000. Arvia memiliki 2.614 kabin dan dapat menampung hingga 6.000 penumpang serta 1.800 awak.
Kapal pesiar Inggris ini layaknya sebuah kota berjalan. Bagi yang suka liburan bareng keluarga, Arvia sangat cocok karena memiliki berbagai fasilitas termasuk SkyDome, tempat penyulingan gin, 30 restoran dan bar, serta tempat pertunjukan live musik.
Jadi, Anda bisa menikmati live musik sambil makan bersama keluarga. P&O Arvia berlayar pada berbagai rute di Eropa, termasuk Mediterania, Kepulauan Kanari, dan Fjord di Norwegia.
3. Costa Toscana
Costa Toscana adalah kapal pesiar terbesar di dunia berdasarkan ukuran gross ton. Kapal ini memiliki panjang 337 meter, lebar 42 meter, dan Gross Tonnage sekitar 185.000, menjadikannya salah satu kapal pesiar terbesar di dunia.
Sumber: