Ikuti Gerak Jalan Santai di Solokanjeruk, Bupati Bandung Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024

Ikuti Gerak Jalan Santai di Solokanjeruk, Bupati Bandung Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024

Bupati Bandung Dadang Supriatna hadir di tengah-tengah masyarakat dalam kegiatan jalan santai Karang Taruna Getar Sapan.--Yusup/Radar Jabar

RADAR JABAR - Bupati Bandung Dadang Supriatna hadir di tengah-tengah masyarakat dalam kegiatan jalan santai Karang Taruna Getar Sapan.

Kegiatan tersebut, tepatnya di Jalan Cagak RT.03/RW.01, Desa Bojongemas, Kecamatan Solokanjeruk, Kabupaten Bandung, Minggu 1 September 2024.

Hadirnya Bupati Bandung disambut antusias para peserta jalan santai Karang Taruna Getar Sapan tersebut. 

Dimana, para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut, mayoritas mengenakan pakaian olahraga dengan warna merah putih. 

BACA JUGA:Masuki Musim Kemarau, BPBD Kabupaten Bandung Tetapkan Status Siaga Darurat Bencana

BACA JUGA:Imah Thalassemia ReDTIKITA Diresmikan, Ini Harapan Kadinkes Kabupaten Bandung

Pada kesempatan ini, kang DS sapaan akrabnya Dadang Supriatna mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara dalam kegiatan jalan santai tersebut. 

Termasuk hadirnya Anggota DPRD Kabupaten Bandung Dudi Mustopa, dalam kegiatan itu. 

Selain itu, turut dihadiri jajaran forkopimcam Solokanjeruk, aparatur desa dan sejumlah pihak turut menyemarakkan gerak jalan santai Karang Taruna Getar Sapan tersebut.

"Kegiatan jalan santai Karang Taruna Getar Sapan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat Kabupaten Bandung dalam berolahraga," kata Kang DS saat melepas kegiatan jalan santai tersebut.

BACA JUGA:Tepis Isu Lawan Kotak Kosong, Sahrul-Gun Gun Resmi Daftar ke KPU Kabupaten Bandung

BACA JUGA:Diantar Naik Ojek, Paslon Kang DS dan Ali Syakieb Diantar Ribuan Guru Ngaji dan Petani ke KPU

Ia pun mengajak masyarakat Kabupaten Bandung, khususnya para peserta jalan santai untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada Bandung 27 November 2024. 

Di mana dalam pelaksanaan Pilkada Serentak Nasional 2024 itu, paparnya, di Kabupaten Bandung juga memilih Gubernur dan Wakil Gubenur Jabar serta memilih kembali Bupati dan Wakil Bupati Bandung.

Sumber: