7 HP Samsung 3 Jutaan Terbaik untuk Sehari-Hari
HP Samsung 3 Jutaan Terbaik untuk Sehari-Hari-RJ-
RADAR JABAR - Bagi Anda yang sedang mencari HP Samsung 3 jutaan untuk daily dan vlog, kami memiliki beberapa pilihan menarik.
Samsung masih menjadi salah satu merek smartphone favorit yang banyak dicari di pasaran hingga saat ini.
Beragam fungsi dan spesifikasinya mampu memenuhi kebutuhan digital kekinian, mulai dari jaringan 5G hingga kamera dan performa untuk hiburan atau game yang lancar.
Karena itu kami akan memberikan spesifikasi HP Samsung yang paling pas untuk Anda yang memiliki anggaran Rp 3 jutaan.
7 HP Samsung 3 Jutaan Terbaik
Berikut ini adalah 7 HP Samsung terbaik untuk kebutuhan sehari-hari dengan harga sekitar Rp 3 jutaan edisi Agustus 2024.
1. Samsung Galaxy A15 5G
HP ini menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 6100 Plus dengan fabrikasi 6 nanometer. Didukung oleh RAM 6/128 GB, HP ini berhasil meraih skor Antutu sebesar 418.667 poin. Samsung Galaxy A15 5G juga memiliki dukungan kamera yang cukup lengkap, dengan lensa sudut lebar 5 MP dan makro 2 MP sebagai pelengkap kamera utamanya.
BACA JUGA:Intip Kelebihan Samsung Galaxy Tab S9 Ultra 5G, Tablet Serba Ada yang Banyak Diminati
Layarnya sudah menggunakan panel Super AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate hingga 90 Hz. HP ini dibekali baterai 5000 mAh serta teknologi pengisian cepat 25 watt melalui USB Type-C.
Sayangnya, speaker yang digunakan belum mendukung stereo. Namun, HP ini menyertakan dukungan NFC dan jack audio 3,5 mm. Harga HP ini mulai dari Rp 3 jutaan.
2. Samsung Galaxy A33 5G
HP ini menggunakan chipset Exynos 1280, dilengkapi dengan RAM 8/256 GB serta ekspansi RAM 8 GB. Dalam pengujiannya, HP ini berhasil meraih skor Antutu sebesar 415.448 poin. Layarnya menggunakan panel Super AMOLED seluas 6,4 inci beresolusi Full HD+, mendukung refresh rate 90 Hz, dan dilindungi oleh Gorilla Glass 5.
Samsung Galaxy A33 5G dibekali baterai 5000 mAh serta dukungan teknologi pengisian cepat sebesar 25 watt. Untuk fotografi, HP ini menggunakan konfigurasi kamera belakang yang kuat, masing-masing beresolusi 48 MP (lensa utama), 8 MP (lensa ultra wide), 5 MP (lensa makro), dan 2 MP (kamera depth).
Di bagian bawah terdapat speaker mono dan port USB Type-C, tanpa jack audio 3,5 mm. Harga HP ini dibanderol mulai dari Rp 3,5 jutaan.
3. Samsung Galaxy A32
HP ini ditenagai oleh chipset Helio G80 dengan fabrikasi 12 nm, dilengkapi RAM 8 GB dan memori internal hingga 128 GB yang mendukung performanya. Samsung Galaxy A32 juga memiliki baterai 5000 mAh serta dukungan pengisian 15 W.
Layar 6,4 inci menggunakan teknologi Super AMOLED beresolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz. Terdapat empat kamera dengan fitur LED, panorama, dan HDR, termasuk kamera utama 64 MP, lensa ultra lebar 8 MP, dan kamera depth 5 MP.
Sumber: