Honda ADV 160 Model 2025 Rilis di Malaysia, Tampilannya Berbeda dengan ADV Versi Indonesia

Honda ADV 160 Model 2025 Rilis di Malaysia, Tampilannya Berbeda dengan ADV Versi Indonesia

Honda ADV 160 Model 2025 warna abu-abu yang rilis di Malaysia-boonsiewhonda.com.my-Tangkapan layar via boonsiewhonda.com.my

Radar Jabar Disway – Telah meluncur Honda ADV 160 model 2025 di negara tetangga Malaysia. Salah satu hal yang menarik untuk disorot dari Honda ADV di Malaysia ini ialah perbedaan dari segi tampilan dengan Honda ADV di Indonesia.

 

Pabrikan kenamaan Honda sudah mengungkapkan tampilan sepeda motor matic terbarunya di Malaysia. Merek berlogo sayap mengepak itu baru saja meluncurkan Honda ADV 160 model 2025 dengan penyegaran tampilan dari versi pendahulunya, demikian mengutip dari Gridoto.com dan Motorplus-online.com.

 

Motor ADV 160 baru itu hadir sebagai motor matic bergaya Alto/All Terrain Off-Road (skuto) yang tampilannya lebih macho dan bodinya lebih ramai. Melalui penyegaran tampilan ini, Honda memberikan dua opsi warna baru untuk tunggangan adventure-nya tersebut yakni putih dan abu-abu.

 

Honda ADV versi Malaysia berbeda dengan versi Indonesia yang memiliki desain polos. Untuk versi Negeri Jiran sudah dilengkapi striping dan mengdopsi kombinasi warna two-tone yang menjadikan tampilannya sedikit lebih memesona.

 

Aspek tampilan menjadi perubahan satu-satunya pada Honda ADV 160 2025. Sebaliknya, spesifikasi serta kelengkapan motor Honda baru ini tidak berubah alias tetap sama seperti model sebelumnya.

 

Spesifikasi ADV 160 model 2025 dibekali mesin PGM-FI satu silinder eSP+ berkubikasi 156,8 cc dengan 4-katup. Dengan jantung pacu tersebut, sang ‘kuda besi’ sanggup memproduksi tenaga mencapai 15,8 dk pada 8.500 rpm dengan torsi 14,7 Nm di 6.500 rpm.

 

Sudah lengkap tersedia windscreen di bagian fascia-nya. Fungsi windscreen ini guna melindungi wajah pengendara dari terpaan ketika berkendara dengan dua tingkat ketinggian.

 

Sumber: