Hasil Euro 2024 Grup B Hari Ini 25 Juni: Spanyol Terlalu 'OP', Italia Dramatis Lolos ke 16 Besar

Hasil Euro 2024 Grup B Hari Ini 25 Juni: Spanyol Terlalu 'OP', Italia Dramatis Lolos ke 16 Besar

Momen gol telat Mattia Zaccagni menit ke-90+8 yang meloloskan Italia saat melawan Kroasia di Lepzig Stadium, Selasa 25 Juni 2024 dini hari WIB-UEFA-Tangkapan layar via aplikasi resmi Euro 2024

Radar Jabar Disway - Spanyol memastikan lolos menuju fase 16 Besar Euro 2024 sebagai juara Grup B dengan poin sempurna. Pencapaian itu didapat Dani Olmo cs setelah menang atas Albania di laga pamungkas grup.

 

Albania vs Spanyol tersaji di Dusseldorf Arena pada Selasa 25 Juni 2024 dini hari WIB. La Furia Roja meraih kemenangan tipis 0-1 via gol semata wayang Ferran Torres.

 

Ferran mencatatkan namanya di papan skor saat babak pertama berjalan 13 menit. Pemain sayap Barcelona itu menjebol gawang Thomas Strakosha setelah memaksimalkan umpan Dani Olmo.

 

Kemenangan ini membuat Spanyol menjadi pemimpin klasemen akhir Grup B. Tim asuhan Luis de la Fuente itu meraih poin maksimal sembilan angka dari tiga pertandingan yang dimainkan.

 

Spanyol lanjut ke 16 besar ditemani oleh Italia selaku runner-up grup. Di hari serupa stadion berbeda, Lepzig Stadium, Azzurri menyegel tiket perdelapan finalnya usai menahan imbang Kroasia 1-1.

 

Italia lolos dramatis karena hampir saja kalah sebelum bisa menyamakan skor di akhir-akhir menit babak kedua. Federico Chiesa cs kebobolan lebih dahulu pada menit ke-55.

 

Luka Modric memanfaatkan bola muntah hasil sundulan Anti Budimir untuk menaklukkan kiper Gianluigi Donnarumma. Ini bak sebuah tebus dosa meningat satu menit sebelumnya, Modric gagal mengonversi sepakan penalti yang ditepis oleh Donnarumma.

 

Sumber: