Pertamina Patra Niaga Pastikan Ketersediaan LPG 3 Kg dan Bright Gas untuk Idul Adha

Pertamina Patra Niaga Pastikan Ketersediaan LPG 3 Kg dan Bright Gas untuk Idul Adha

Pertamina Patra Niaga Pastikan Ketersediaan LPG 3 Kg dan Bright Gas untuk Idul Adha--Sumber gambar: Antaranews.com

RADAR JABAR - PT Pertamina Patra Niaga meningkatkan pasokan LPG 3 kilogram sebanyak 11,4 juta tabung guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama Idul Adha 2024.

“Dengan penambahan ini kami berharap bisa memenuhi kebutuhan LPG 3 kg sehingga masyarakat tidak perlu khawatir dan bisa tenang menjalankan rangkaian kegiatan di Idul Adha 2024,” kata Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

Distribusi tambahan tabung LPG 3 kg akan dilakukan secara bertahap mulai hari ini hingga hari Idul Adha. Penyaluran LPG ini dilakukan melalui agen ke pangkalan.

Pertamina Patra Niaga memastikan bahwa stok nasional LPG dalam kondisi aman dan saat ini mencukupi untuk 18 hari.

Namun, Irto mengimbau masyarakat untuk membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi Pertamina agar bisa mendapatkan harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah daerah masing-masing.

“Kami pastikan stock di Pangkalan selalu ada dan LPG 3 kg dijual sesuai HET. Jika di pengecer, itu di luar kewenangan kami,” jelas dia.

Selain memastikan ketersediaan LPG 3 kg, Pertamina Patra Niaga juga menjamin ketersediaan LPG Non Subsidi, yaitu Bright Gas, baik di pangkalan maupun di outlet modern yang mudah diakses oleh masyarakat.

Jika masyarakat mengalami kendala atau membutuhkan informasi lebih lanjut terkait produk Pertamina, mereka dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) di nomor 135.

Sebelumnya, Pertamina Patra Niaga telah mengintensifkan sosialisasi kepada masyarakat, khususnya pengguna Pertalite, untuk mendaftarkan kendaraan dan mendapatkan QR Code agar subsidi tepat sasaran. Langkah ini diambil untuk mencatat transaksi BBM secara lebih baik dan transparan, mengingat ada anggaran kompensasi dari Pemerintah untuk produk Pertalite.

Saat ini, uji coba QR Code Pertalite telah dilakukan di 41 kota/kabupaten dan akan segera diperluas ke seluruh wilayah Indonesia. Hingga awal Juni 2024, tercatat lebih dari 3,44 juta pengguna Pertalite telah memiliki QR Code.

Sumber: antaranews.com