Bukan Masalah Ekonomi, Ria Ricis Sampai ke Dokter Agar Teuku Ryan Mau

Bukan Masalah Ekonomi, Ria Ricis Sampai ke Dokter Agar Teuku Ryan Mau

Ria Ricis Sampai ke Dokter Agar Teuku Ryan Mau-Instagram/riaricis1795-

RADAR JABAR - Perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan masih menjadi sorotan, apalagi setelah surat keterangan keterangan dalam Direktori Putusan Mahkamah Agung bocor ke publik. Keputusan untuk bercerai sebenarnya mengejutkan banyak orang lantaran pasangan tersebut sering memamerkan kemesraannya di media sosial.

Namun, terungkap bahwa masalah dalam hubungan mereka sudah ada sejak tahun 2022, terutama ketidakharmonisan antara Teuku Ryan dan keluarga Ria Ricis yang menjadi akar dari berbagai konflik rumah tangga.

Ketidakharmonisan rumah tangga ini menyebabkan Teuku Ryan kehilangan minat dalam hubungan suami-istri dengan Ria Ricis.

Meskipun Ria Ricis telah berupaya untuk membangkitkan gairah seksual pasangannya dengan membawanya ke dokter dan membelikan obat kuat, Teuku Ryan selalu menemukan alasan untuk menolak, yang hanya menambah kekecewaan sang YouTuber.

BACA JUGA:Terkuak, Ria Ricis Pernah Transfer Rp 500 Juta Agar Teuku Ryan Tak Ngambek

"Setiap Penggugat meminta nafkah batin, tergugat malah menyerang Penggugat dengan kata-kata yang egois, seperti ngertiin posisi aku, jangan ego kamu saja, kamu menindas aku, aku stres, sadar diri kamu adalah wanita yang keras," seperti keterangan dalam Direktori Putusan Mahkamah Agung.

Ria Ricis merasa bingung ketika Teuku Ryan mengklaim bahwa dia merasa stres. Baginya, mengingat mereka berdua bersama-sama mencari uang dan memenuhi kebutuhan sehari-hari, hal itu sulit dipahami.

"Alasan ekonomi tidak ada sangkut pautnya karena dibayar sama-sama."

Ria Ricis dan Teuku Ryan resmi bercerai pada Kamis, 2 Mei 2024, melalui putusan e-court dari majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Dalam keputusannya, hakim memenuhi permintaan Ria Ricis untuk bercerai dari Teuku Ryan dan menolak eksepsi yang diajukan oleh pihak tergugat.

Hak asuh anak ditetapkan berada di tangan Ria Ricis sebagai penggugat dan ibu biologis Moana. Namun, Teuku Ryan tetap diizinkan untuk bertemu dengan anaknya.

Selain itu, hakim juga memutuskan bahwa Teuku Ryan harus membayar nafkah kepada anaknya sebesar Rp 10 juta per bulan hingga anak tersebut mencapai usia dewasa dan mandiri.

Sumber: