Khawatir Kolesterol Naik? Inilah 7 Minuman Alami Penurun Kolesterol pasca Makan Daging Kurban, Yuk Siapkan!

Khawatir Kolesterol Naik? Inilah 7 Minuman Alami Penurun Kolesterol pasca Makan Daging Kurban, Yuk Siapkan!

Khawatir Kolesterol Naik Inilah 7 Minuman Alami Penurun Kolesterol pasca Makan Daging Kurban, Yuk Siapkan!-Ilustrasi Minuman Alami Penurun Kolesterol pasca Makan Daging Kurban-Pixabay

Radar Jabar – Kalian tidak perlu khawatir lagi kolesterol naik atau tinggi ketika menyantap hidangan lebaran Idul Adha nanti. Berikut ada tujuh minuman alami penurun kolesterol yang bisa dikonsumsi setelah makan daging kurban.

 

Seperti lebaran Idul Fitri, lebaran Idul Adha juga memiliki banyak hidangan atau makanan khas terutama daging kambing dan sapi. Pada momen Idul Adha identik dengan penyembelihan hewan kurban macam sapi serta kambing.

 

Namun bagi beberapa orang mengonsumsi menu berbahan dasar sapi mau pun kambing bisa menyebabkan kekhawatiran kolesterol naik. Sebagaimana kita ketahui, kedua jenis daging ini mengandung kadar kolesterol.

 

Memang ada cara paling mudah guna mencegah dan menurunkan kenaikan kolesterol secara tiba-tiba yaitu membatasi jumlah porsi makan daging. Akan tetapi supaya tidak tambah khawatir kolesterol naik, ada beberapa minuman alami penurun kolesterol.

 

Melansir dari Kompas.com, inilah tujuh minuman yang mampu membantu mengendalikan kadar kolesterol dalam tubuh.

 

1.      Jus Tomat

Tomat mengandung segudang senyawa likopen yang sanggup meningkatkan kadar lipid serta mengurangi kolesterol jahat. Bukan hanya likopen, tomat pun memiliki kandungan niasin yang punya khasiat serupa dalam menurunkan kolesterol.

 

Supaya memeroleh manfaat dalam menurunkan kolesterol, tomat direkomendasikan untuk sebagai jus dan dikonsumsi dengan rutin.

 

Sumber: