Pria Belasan Tahun Diduga Bakar Diri di Kawasan Pulogadung

Pria Belasan Tahun Diduga Bakar Diri di Kawasan Pulogadung

Telah terjadi peristiwa pembakaran diri yang diduga dilakukan oleh seorang pria berumur belasan tahun tanpa identitas lengkap, di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur. (09/06/23)-disway.id-

RADARJABAR.DISWAY.ID - Telah terjadi peristiwa pembakaran diri yang diduga dilakukan oleh seorang pria berumur belasan tahun di area kawasan Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat, 9 Juni 2023.

Pria tidak dikenal identitas lengkapnya tersebut diduga membakar dirinya sendiri, berdasarkan keterangan para saksi, korban merupakan salah satu gerombolan anak jalanan.

BACA JUGA: Temuan Jenazah Santri di Bogor: Korban Diduga Hendak Melarikan Diri dari Pondok

Kanit Reskrim Polsek Pulo Gadung, AKP Wahyudi mengatakan pria tersebut diduga berusia 17 hingga 18 tahun.

Namun, pihaknya hingga kini belum menemukan identitas korban yang diduga bakar diri tersebut.

"Mungkin anjal, anak jalanan, mungkin ya. Karena non identitas sama sekali. Tidak ditemukan identitas sama sekali," katanya kepada awak media, Jumat 9 Juni 2023.

Sedangkan, Pria yang ditemukan terbakar di Pulogadung, Jakarta Timur disebut alami luka bakar hampir seluruh tubuh.

Kanit Reskrim Polsek Pulo Gadung, AKP Wahyudi mengatakan baju pria itu habis dilalap api.

"Karena yang terbakar kan adalah baju. Ya hampir seluruh tubuh," katanya kepada awak media, Jumat 9 Juni 2023.

BACA JUGA: Mahasiswa ITB Meninggal Dunia Saat Melakukan Uji Coba Pesawat Tanpa Awak, Ini Penyebabnya!

Namun, pihaknya belum memastikan dengan apa tubuh pria tersebut terbakar api.

"Ah ini belum ketauan. Yang pasti baju-bajunya kan juga sudah habis tidak ada di tubuh," jelasnya.

Dijelaskannya, pihaknya bersama rumah sakit masih berusaha melakukan visum pria itu.

"Masih dalam proses dilakukan visum," terangnya.

Sumber: