Bukan Mati Suri, Polisi Temukan Kejanggalan dalam Mayat yang Hidup lagi di Bogor
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanudin saat memberikan keterangan kepada awak media. -Sandika Fadilah/Jabarekspres.com-
BOGOR - Beredarnya video memperlihatkan pria berinisial US yang ada dalam peti hidup kembali, Pada Senin (14/11) diduga ada banyak kejanggalan.
Hingga akhirnya pihak kepolisian turun tangan untuk mengetahui informasi yang sebenarnya terkait viral nya video mayat hidup tersebut.
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menjelaskan, pihaknya mendapatkan beberapa temuan informasi yang di konfirmasi dengan beberapa saksi.
"Kami luruskan pada saat yang bersangkutan dilakukan pemeriksaan awal dan dibuka petinya itu tidak dalam keadaan meninggal, tapi masih dalam keadaan hidup, jadi nadinya masih normal nafasnya masih ada, lalu diambil tindakan medis di puskesmas untuk pertolongan pertama selanjutnya di bawa ke RSUD Kota Bogor," kata AKBP Iman Imanudin kepada media, Selasa (15/11).
Fakta lain yang ditemukan oleh Polres Bogor diantara, tidak ada surat kematian dari pihak RS daj tidak adanya penerbangan dari Semarang yang ramai dibincangkan.
"Kami sudah mintakan juga surat kematiannya tapi yang bersangkutan belum bisa menunjukkan, kemudian Kami sudah cek tidak ada penerbangan yang membawa jenazah dari semarang," tambahnya.
Polres Bogor juga sedang melakukan pencarian kepada orang yang merekam dan menyebarkan video atas, agar tidak menimbulkan kegaduhan yang berlebihan.
"Tim kami dari Polres Bogor masih melakukan penyelidikan dari sejak kemarin. Untuk indikasi pidana nanti setelah fakta hukumny lengkap, bagaimana kontruksi hukumnya nanti akan kami infokan lebih lanjut," bebernya.
Saat ini pria berinisial US tersebut masih di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kota Bogor dan kondisi sudah membaik.
" Sudah mulai membaik yah kondisinya, nanti kami juga akan melakukan penyidikan kepada pihak keluarga termasuk yang bersangkutan," pungkasnnya (SFR)
Sumber: