Tukang Parkir Liar Bisa Raup Penghasilan Rp100 Juta per Bulan, Mereka Makin Kaya Kamu jadi Miskin
Penghasilan Tukang Parkir Liar Bisa Raup Penghasilan Rp100 Juta per Bulan-Ist-
Anggapan bahwa tukang parkir liar tidak membuat Anda semakin miskin hanya karena biaya parkirnya sebesar Rp2.000 saja adalah keliru. Kenyataannya, keberadaan mereka justru mendorong inflasi dan memperkaya mereka, sementara Anda semakin terbebani secara finansial.
Anda mungkin hanya membayar Rp2000 untuk sekali parkir, tapi tukang parkir liar tidak hanya mendapatkan jumlah uang tersebut dari Anda saja. Mereka bisa mendapatkannya dari ratusan orang. Dengan uang itu mereka bisa berfoya-foya, sedangkan penghasilan Anda hanya segitu saja.
Jangan terkejut jika harga bahan pokok tahun depan naik dua kali lipat dan gaji Anda tidak lagi mencukupi untuk kebutuhan makan, apalagi untuk menabung.
Lalu, apa yang harus kita lakukan? Secara sederhana, berhenti memberikan uang kepada tukang parkir liar. Di tingkat pemerintahan, para pemimpin, khususnya Presiden Prabowo Subianto, tidak boleh tinggal diam.
Harus ada upaya serius untuk memeriksa aliran dana dari tukang parkir liar, termasuk mengecek apakah dana ini mengalir ke rekening para pejabat daerah atau ada oknum yang melindungi mereka.
Apakah Bapak Prabowo berani menindak oknum-oknum yang terlibat dalam praktik semacam ini? Bisnis parkir liar ini sudah menjalar ke mana-mana, dan negara perlu bertindak sebelum masyarakat yang akhirnya harus turun tangan menghadapi masalah ini karena merasa jenuh dan terdampak oleh hiperinflasi yang mungkin segera datang.
Sumber: