Polisi Berhasil Menangkap Pelaku Maling Kotak Amal di Cileungsi

Polisi Berhasil Menangkap Pelaku Maling Kotak Amal di Cileungsi

Polisi Berhasil Menangkap Pelaku Maling Kotak Amal di Cileungsi --(Sumber Gambar: Radar Jabar/ILHAM)

RADAR JABAR - Tim 3 Unit Reskrim Polsek Cileungsi, yang dipimpin oleh Pawas IPTU Ganda S. Sos, melakukan pemeriksaan tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan pelaku percobaan pencurian pada Sabtu, 7 September 2024, sekitar pukul 16.00 WIB. Anggota tim tersebut terdiri dari Piket Patroli dan Bhabinkamtibmas Desa Mampir.

Pencurian kotak amal tersebut terjadi di Mushola Al-Amin. Dan dari kejadian tersebut, pihak kepolisian langsung melakukan penanganan lebih lanjut.

Kapolsek Cileungsi Kompol Wahyu Maduransyah menyebut bahwa ada saksi, Herman melihat pelaku tersebut berinisial WGO sedang melaksanakan sholat secara terburu-buru.

"Herman sedang berada di rumah sedang melihat kearah mushola dan melihat pelaku solatnya terburu-buru, karena saksi merasa curiga, kemudian saksi mengamati pelaku dalam rumah yang jaraknya tidak jauh dengan masjid, setelah pelaku selesai solat pelaku langsung menghampiri kotak amal dan berusaha membukanya, akan tetapi tidak bisa mengetahui hal tersebut kemudian saksi Herman langsung mengamankan pelaku," ujar Wahyu Maduransyah saat dikonfirmasi pada Senin (09/09/2024).

 

BACA JUGA:Bupati Pati Tanggapi Desa Sukolilo Sebagai Sarang Maling, Koleksi Kendaraan Camat jadi Sorotan

BACA JUGA:Pemkot Bogor Resmikan Perwali untuk Perlindungan dan Pemberdayaan Lansia

 

Ia memaparkan bahwa terdapat barang bukti yang berhasil diamankan pihak Kepolisian dan kejadian ini akan dilakukan penindakan lebih lanjut oleh Polsek Cileungsi.

"1 (satu) buah kotak amal diamankan, dan sampai berita ini diturunkan pelaku dalam proses hukum tindak lanjut melalui penyelidikan, pendalaman serta pengembangan lebih lanjut di mako Polsek Cileungsi," jelas dia.

 

BACA JUGA:BPBD Kabupaten Bogor Paparkan Detail Kejadian Longsor di Bojonggede Bogor

BACA JUGA:Cacar Monyet Menyebar di Wilayah Bogor, Dinkes: Sudah ada 3 Orang yang Terkena

 

Sumber: