Hasil Georgia vs Ceko Euro 2024: Diwarnai 2 Kali VAR, Tanpa Gol Open Play, Laga Tuntas 1-1
Georges Mikautadze melepaskan sepakan penalti dalam laga Georgia vs Ceko Grup F Euro 2024, di Volksparkstadion, Sabtu (22/6) malam WIB-UEFA-Tangkapan layar via aplikasi resmi Euro 2024
Wasit kembali meninjau VAR di injury time menit ke-45+3 untuk potensi hand ball Robin Hranac dalam kotak penalti Ceko. Hasilnya dinyatakan penalti, dan Georges Mikautadze yang maju sebagai eksekutor mampu menunaikan tugasnya.
BACA JUGA:Hasil Slovakia vs Ukraina Euro 2024: Menikung di Babak Kedua, Mudryk Dkk Menang Tipis 2-1
Sampai babak pertama selesai, tidak ada gol lagi. Georgia memasuki 45 menit kedua pertandingan dengan keunggulan 1-0.
Pada babak kedua tepatnya menit ke-59, Republik Ceko berhasil menyamakan kedudukan. Sundulan Ondrej Lingr menerpa tiang kanan gawang, tapi bola pantulan mengarah ke Patrik Schick yang lanjut memasukkan bola dengan dadanya.
Matej Jurasek nyaris membawa tim asuham Ivan Hasek berbalik unggul 2-1. Itu andai sepakan keras jarak jauhnya tidak diblok oleh Mamardashvili saat laga berjalan 66 menit.
Ceko terus tampil menekan demi membukukan gol kemenangan. Hal ini membuat Khvicha Kvaratskhelia dan kawan-kawan sulit keluar menyerang karena dalam tekanan.
Di akhir 45 menit kedua, Georgia memiliki peluang emas untuk mencetak gol. Sayangnya Saban Lobjanidze yang dalam posisi bebas di hadapan kiper Jindrich Stanek hanya melepaskan tembakan melambung.
Sumber: