Segera Meluncur, Huawei Watch Fit 3 Hadir dengan Desain Menyerupai Apple Watch, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Segera Meluncur, Huawei Watch Fit 3 Hadir dengan Desain Menyerupai Apple Watch, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Segera Meluncur, Huawei Watch Fit 3 Hadir dengan Desain Menyerupai Apple Watch, Ini Spesifikasi dan Harganya!--Istimewa

RADAR JABAR - Huawei Watch Fit 3 akan segera diluncurkan di Indonesia setelah diumumkan untuk pasar Asia Tenggara. Smartwatch ini membawa berbagai peningkatan dan inovasi. 

Huawei Watch Fit 3 hadir dengan desain baru yang lebih kotak, menyerupai Apple Watch, menggunakan bodi aluminium alloy dan memiliki bobot 26 gram tanpa strap. Menurut Training Director Huawei Device Indonesia, Edy Supartono, ini adalah pertama kalinya Huawei merilis smartwatch dengan desain kotak.

"Huawei Watch Fit 3 memiliki banyak pembaruan, termasuk ukuran layar yang lebih besar menjadi benar-benar square, kotak. Selain itu, smartwatch ini lebih tipis dengan ketebalan 9,9mm," ujar Edy dalam acara Media Roundtable Huawei Watch Fit 3 di Jakarta, Senin (13/5/2024).

 

Berikut penjelasan spesifikasi Huawei Watch Fit 3:

 

Huawei Watch Fit 3 dilengkapi dengan berbagai fitur yang canggih, diantaranya:

  • Layar AMOLED berukuran 1,82 inci.
  • esain tipis dan ramping.
  • Manajemen kebugaran yang serbaguna.
  • Pemantauan kesehatan yang komprehensif.
  • Kompatibel dengan iOS dan Android.
  • Baterai tahan lama.
  • Penggunaan maksimal.
  • Penggunaan normal.
  • Nyaman untuk penggunaan sehari-hari.

 

BACA JUGA: Review Tuntas Huawei Watch GT4, Smartwatch Canggih Fitur Super Lengkap dan Baterai Tahan 2 Minggu

 

Layar Huawei Watch Fit 3 diperbesar menjadi 1,82 inci dengan panel AMOLED. Layarnya memiliki tingkat kecerahan hingga 1.500 nits, refresh rate yang tinggi, dan rasio screen-to-body sebesar 77%.

Kemiripan dengan Apple Watch tidak hanya terlihat dari bentuk layarnya, tetapi juga dari crown multifungsi di sisi kanan yang dapat digunakan untuk memperkecil layar utama aplikasi, menyesuaikan volume, atau memudahkan scrolling saat jari basah.

Layar Huawei Watch Fit 3 juga menawarkan beragam pilihan watch face yang bisa disesuaikan dengan preferensi pengguna, serta dukungan always-on display (AoD).

Huawei meningkatkan smartwatch ini dengan berbagai fitur kesehatan dan olahraga baru, termasuk Activity Rings yang mendorong pengguna lebih aktif, fitur Stay Fit versi terbaru untuk menghitung kalori, TruSleep 4.0 untuk pemantauan tidur yang lebih akurat, dan Huawei TruSeen 5.5 untuk memantau detak jantung dan SpO2.

 

Sumber: