10 Kelebihan Samsung Galaxy Tab S9 sebagai Tablet Terbaik di Dunia pada 2023
Review kelebihan Samsung Galaxy Tab S9-RJ-
Dari segi performa S Pen Samsung Galaxy Tab S9, ini masih mirip dengan pendahulunya, dengan respons waktu sekitar 2,8 milidetik. Sangat nyaman digunakan baik untuk menulis maupun menggambar tanpa adanya delay.
Dari segi orientasi penggunaan, tablet ini lebih cocok digunakan dalam posisi landscape, sama seperti tablet sebelumnya. Sekarang, mari kita lihat bagian atas tablet ini.
Di sini terdapat slot untuk satu kartu SIM dan satu slot microSD yang mendukung hingga 1TB. Terdapat juga magnet untuk meletakkan S Pen, meskipun perlu diingat bahwa S Pen tidak akan terisi daya jika diletakkan di sini.
Beralih ke bagian belakang, terdapat logo Samsung dan tempat dudukan untuk S Pen, karena ini dilengkapi dengan magnet. Ketika S Pen didekatkan, ia akan secara otomatis terpasang dan mengisi baterainya.
Selain itu, ujung tip S Pen ini sekarang lebih fleksibel dan dapat dibolak-balik tanpa masalah. Di sebelahnya terdapat kamera utama dengan LED Flash.
4. Fitur Hardware Lengkap
Selanjutnya, di sisi kiri bodi Samsung Galaxy Tab S9 terdapat dua lubang mikrofon, tombol volume, dan tombol power.
Beralih ke sisi kanan, terdapat dua grille speaker stereo. Di bagian bawah, ada PIN untuk menghubungkan ke keyboard case. Di sisi kanan, terdapat port USB 3.1 dan dua grille speaker stereo lagi.
Totalnya ada empat speaker, semuanya diatur dengan baik oleh akage. Jadi, dalam hal kualitas suara, kita hanya bisa mengatakan bahwa suaranya luar biasa.
5. Kualitas Audio Sangat Jernih
Suara speaker Samsung Galaxy Tab S9 menggelegar dan jernih, bahkan pada volume maksimum. Detail suara sangat bagus, dan tablet ini bahkan tidak kalah dengan varian Ultra-nya.
Bisa dikatakan bahwa ini adalah tablet 11 inci dengan speaker terbaik saat ini, baik untuk menonton, mendengarkan musik, atau bermain game ritme. Pengalaman suara sangat memuaskan.
6. Kualitas Kamera Tak Kalah dengan Smartphone
Spesifikasi kamera utama Samsung Galaxy Tab S9 ini mencakup 13 MP dengan autofokus dan kemampuan merekam video hingga 4K 30 FPS. Sayangnya, perekaman video 60fps belum tersedia.
Beralih ke sisi layar, terdapat kamera selfie atau kamera depan yang terletak di bezel atas dan berada dalam posisi tengah, yang ideal untuk panggilan video dalam mode landscape.
Terdapat juga kamera 12 megapiksel ultra wide dengan bidang pandang luas 120 derajat, dan juga mampu merekam video hingga 4K 30fps, meskipun belum mendukung 60fps.
Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur auto framing yang menjaga posisi pengguna tetap berada di tengah dan secara otomatis menyesuaikan luasan lensa jika ada objek yang masuk dalam frame.
7. Punya Layar Jernih Dinamic AMOLED 2X
Selain itu, di sisi layer Samsung Galaxy Tab S9 terdapat pemindai sidik jari dalam layar (in-display fingerprint scanner) yang terletak di sisi kanan, yang cukup ideal untuk membuka kunci menggunakan jempol tangan kanan.
Sumber: