Samsung Galaxy A25 5G: HP 3 Kamera, Android 14, dengan 'DNA' Flagship? Rp3 Jutaan Gak Berchandya Kan?

Samsung Galaxy A25 5G: HP 3 Kamera, Android 14, dengan 'DNA' Flagship? Rp3 Jutaan Gak Berchandya Kan?

Wow! Samsung Galaxy A25 5G HP Murah Android 14 Ber-DNA Flaghsip, Harganya Gak Bechandya Kan?-Ilustrasi Samsung Galaxy A25 5G-Tangkapan layar via GSM Arena

Sementara dari segi spesifikasi Galaxy A25 5G telah banyak bocoranya mulai dari oleh seorang leakster di X (sebelumnya bernama Twitter) hingga Render CAD. Ponsel ini disebut akan memakai layar jenis AMOLED seluas 6,44 inci bersama notch berbentuk tetesan air di bagian atas.

 

Pindah ke bagian belakang, sang gawai mengusung konfigurasi tiga kamera, masing-masing lensa utama 50MP, ultra-wide 5MP dan makro 2MP. Ketiga kamera disandingkan dengan lampu flash LED untuk membuat hasil foto dan video menjadi berkualitas tinggi.

 

BACA JUGA:Harganya Turun Drastis? Samsung Galaxy A54 5G Diklaim Sebagai Hp dengan Kamera Terbaik, Desainnya Juga Mantul!

 

Sementara di bagian depan ada satu kamera beresolusi 13MP untuk swafoto dan panggilan video.

 

Kemudian di sisi kanan Samsung Galaxy A25 5G akan dilengkapi pula dengan sensor sidik jari bersama pengaturan volume. Dengan konfigurasi ini, pengguna bisa membuka smartphone dengan mudah sembari menggengamnya menggunakan satu tangan.

 

Melansir dari wowbabel.com, Samsung sepertinya mempertahankan konfigurasi kamera sama dengan milik pendahulunya yaitu Samsung Galaxy A24. Sebelumnya Galaxy A24 mendapat sanjungan terkait kualitas fotografinya.

 

Lalu dari segi desain Samsung Galaxy A25 5G berpotensi memiliki DNA flagship. Bocoran gambaran detail Galaxy A25 5G mengindikasikan varian warna hitam, yang sepertinya mirip dengan Galaxy S23 5G.

 

Galaxy A25 5G pun bisa menjadi perangkat yang cukup kompak dan mudah digenggam. Adapun penyebabnya dimensi ponsel pintar ini diharapkan berukuran 162 x 77,5 x 8,3 mm

Sumber: